KETUA KPK ANCAM MUNDUR

Presiden Santai, Wapres Ingatkan Sumpah Jabatan

Hukum | Senin, 22 Februari 2016 - 14:53 WIB

Presiden Santai, Wapres Ingatkan Sumpah Jabatan
Ketua KPK, Agus Rahardjo. (JPNN)

Meski tak ingin menanggapi secara langsung, JK mengingatkan, seorang pejabat penting setiap saat mengingat sumpahnya saat dilantik pertama kali. Bahwa akan taat kepada konstitusi dan undang-undang.

"Iya, itu sumpah. ‎ Saya hanya mengatakan seorang pejabat itu akan taat kepada konstitusi dan undang-undang, akan melaksanakan," ujar JK,‎ Senin (22/2).

Baca Juga :Menurut Mantan Penyidik KPK Inilah Empat Kriteria Pengganti Firli Bahuri

Saat ditanya apakah pimpinan KPK melanggar sumpah kalau mengundurkan diri karena tidak setuju dengan rencana revisi, JK menjawab secara diplomatis. Ia menyatakan kalau dirinya hanya membacakan sumpah seorang pejabat. Di mana hal tersebut juga berlaku bagi presiden, menteri, gubernur dan pejabat negara lainnya.

"‎Saya hanya bacakan sumpah seorang pejabat," ujarnya sembari tersenyum.

Sebelumnya,‎ Ketua KPK Agus Rahardjo menyatakan siap mundur, kalau revisi UU KPK dilanjutkan.

"Saya pribadi bersedia mengundurkan diri kalau misal revisi ini tetap dilakukan. Saya orang pertama yang mengundurkan diri," ujar Agus, Minggu (21/2)‎ kemarin.(fas/gir)

Sumber: JPG/JPNN

Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook