Untuk menungganginya, pengunjung harus rela antre menunggu giliran. Karena selain karena kuda yang tersedia hanya tiga ekor, peminatnya pun banyak. Terlebih menjelang waktu berbuka puasa. Dalam satu hari, jam operasional untuk dapat menaiki kuda ini terbagi dua. Yakni di pagi pukul 8.00-11.00 WIB dan sore pukul 16.00-17.30 WIB.
Hingga menuju lima hari sebelum Idul Fitri, ketiga kuda bernama Wira, Bima dan Putri yang terdapat di pelataran parkir mobil Masjid An Nur arah pintu keluar ini akan stay di area masjid.
"Kudanya tetap stay di sini, setiap hari. Kami bawa pagi dan sore berjalan-jalan di sekitar masjid agar diketahui masyarakat. Ramadan lalu, antusias masyarakat terutama anak-anak dan remaja sangat tinggi. Kebanyakan mereka baru pertama menaiki kuda," ungkap Dwi yang menyebut ketiga kuda baru tersedia tiga hari lalu.
Area masjid kebanggan masyarakat Riau ini semakin ramai di Ramadan tahun ini. Selain wisata berkuda, tersedia 60 stan bazar pakaian muslim dan makanan. Selain itu ada juga berbagi takjil gratis dari pengurus masjid.(cr8)