DISKES KOTA PEKANBARU

Vaksinasi Covid-19 Masih Gratis

Pekanbaru | Kamis, 18 Mei 2023 - 09:10 WIB

Vaksinasi Covid-19 Masih Gratis
Mal Vaksinasi Covid-19 yang berada di Jalan Melur. (MEDIACENTER.RIAU.GO.ID)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru Dr Zaini Rizaldy mengimbau masyarakat Kota Pekanbaru untuk melengkapi vaksinasi Covid-19. Yakni vaksinasi pertama, kedua sampai vaksinasi ketiga. Untuk memudahkan masyarakat melaksanakan vaksinasi tersebut bisa datang di Mal Vaksinasi Covid-19 yang berada di Jalan Melur.

”Masyarakat yang ingin melengkapi vaksinasinya tersebut bisa datang saja ke Mal Vaksinasi di Jalan Melur. Sekali lagi kami sebutkan gratis,” ungkap Zaini Rizaldi kepada Riau Pos, kemarin.


Sebelumhya dia menyebutkan bahwa WHO telah mencabut kedaruratan Covid-19. Meski begitu, pelayanan vaksinasi tetap saja dibuka. ”Informasi yang kami terima dari Dinas Kesehatan Provinsi Riau, bahwa WHO sudah mencabut status kedaruratan Covid-19. Namun demikian ke depan tetap buka pelayanan vaksinasinya ya,” ungkapnya.

Dia menyebut kasus Covid-19 masih tetap ada meski sudah terjadi penurunan. ”Kepada semua masyarakat kami tetap mengimbau, meskipun pandemi sudah dicabut, tetapi Covid-19 tetap ada dan setiap saat bisa bermutasi. Walaupun sampai sekarang, varian yang ada istilahnya tidak berbahaya atau mematikan,” sebutnya.

Ia katakan, Mal Vaksinasi masih dioperasikan atas kerja sama antara Dinas Kesehatan (Diskes) Pekanbaru dengan Diskes Provinsi Riau. “Jadi ini untuk memudahkan masyarakat mendapatkan akses vaksinasi, maka disiapkanlah Mal vaksinasi ini,” terangnya.

Kadiskes menegaskan bahwa untuk vaksinasi tidak dikenakan biaya. “Ada masyarakat yang mempertanyakannya, bahwa sampai saat ini vaksinasi Covid-19 itu masih gratis. Silakan datang bagi yang belum mendapatkan vaksinasi,” tutupnya.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook