Sampah Timbulkan Bau Tak Sedap

Lingkungan | Senin, 04 Februari 2019 - 15:39 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO)- Tumpukan sampah  di sepanjang Jalan Duyung Pekanbaru menimbulkan bau tak sedap dan  mengganggu pengendara  maupun masyarakat yang di kawasan tersebut.

Tumpukan sampah tidak hanya terlihat di pinggir jalan, tetapi juga menumpuk dalam saluran pembuangan air. Salah seorang pengendara, Mardi mengatakan, jika melewati jalan tersebut maka akan melihat tumpukan sampah dan tidak pernah terlihat bersih dan menimbulkan bau busuk. “Sampahnya banyak sekali di sini. Selain merusak pemandangan, juga menimbulkan bau busuk saat melintas,” ujarnya, Ahad (3/2).

Baca Juga :Siapkan Formula Kota Bebas Sampah

Ia berharap, ini bisa menjadi perhatian Pemko Pekanbaru. ”Di sini bukan tempat pembuangan sampah. Ini kan di pinggir jalan, dilintasi pengendara setiap harinya.(dof)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook