TERKAIT KASUS E-KTP

Ganjar Inisiatif Datang Tanpa Dipanggil, Wakil Ketua KPK Bilang Begini

Hukum | Kamis, 28 Juni 2018 - 19:30 WIB

Ganjar Inisiatif Datang Tanpa Dipanggil, Wakil Ketua KPK Bilang Begini
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.(DAMIANUS BRAM/RADAR SOLO)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Inisiatif mantan Wakil Ketua Komisi II DPR Ganjar Pranowo untuk diperiksa terkait dugaan kasus korupsi proyek pengadaan e-KTP menuai pujian dari Wakil Ketua KPK Saut Situmorang.

Saut mengatakan, Ganjar sosok pemimpin berintegritas karena mengikuti proses hukum dan bersedia memberikan keterangan dalam kasus yang merugikan negara sebesar Rp2,3 triliun tersebut.

Baca Juga :Menurut Mantan Penyidik KPK Inilah Empat Kriteria Pengganti Firli Bahuri

"Bagus dia (Ganjar) datang memberi keterangan nanti meyakinkan. Dan itu saya pikir itu pemimpin begitu. Pemimpin indikatornya berintegritas," katanya di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (28/6/2018).

Dia pun menyebut jika alasan Ganjar yang baru bisa datang setelah jalannya Pilkada 2018 jangan dipermasalahkan. Dalam berdemokrasi, imbuhnya, harus dilakukan dengan hati yang semangat.

"Soal kenapa datangnya sekarang itu kan lebih baik, supaya jangan ada framing-framing. Berdemokrasi itu kan harus dilakukan dengan senang dengan gembira dengan hati semangat. Pemimpin dan KPK juga konsen di situ," jelasnya.

Adapun Ganjar Pranowo datang ke KPK untuk diperiksa sebagai saksi terkait kasus korupsi KTP-el dengan inisiatif sendiri pada pukul 09.40 WIB. Sebelumnya pihak KPK sudah melakukan panggilan pemeriksan terhadapnya.

Akan tetapi, dia berhalangan hadir karena masih fokus menjalani proses pesta demokrasi pemilihan Gubernur. (nes)

Sumber: RMOL

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook