HASIL PENYELIDIKAN KPK

Dua Sandi Ini Jadi Kode Suap ke Panitera PN Jaksel

Hukum | Selasa, 22 Agustus 2017 - 20:30 WIB

Dua Sandi Ini Jadi Kode Suap ke Panitera PN Jaksel
Ilustrasi. (JPG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Sandi "sapi dan kambing" diduga digunakan dalam pemberian suap ke Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Tarmizi.

Adapun sandi itu  diduga digunakan untuk menyamarkan praktik suap terkait pengurusan perkara perdata PT Aquamarine Divindo Inspections di PN Jaksel. Hal itu dikatakan Ketua KPK Agus Rahardjo dalam keterangan pers bersama jajaran Mahkamah Agung (MA), di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (22/82/2017).

Baca Juga :Menurut Mantan Penyidik KPK Inilah Empat Kriteria Pengganti Firli Bahuri

"Dalam komunikasi antara AKZ (Akhmad Zaini, kuasa hukum PT ADI) dan TMZ digunakan sandi Sapi merujuk nilai ratusan juta, dan sandi kambing puluhan juta. Mungkin ini karena situasi mendekati hari korban," ujarnya.

Dia menilai, Tarmizi sempat meminta tujuh sapi dan lima kambing. Artinya adalah permintaan senilai Rp750 juta. Akan tetapi, akhirnya disepakati pemberian senilai Rp400 juta untuk penanganan perkara PT ADI. KPK dalam perkara itu menetapkan Akhmad Zaini dan Tarmizi sebagai tersangka.

Penetapan keduanya setelah KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di PN Jaksel pada Senin, 21 Agustus 2017. Tarmizi diduga telah menerima suap secara bertahap sebesar Rp425 juta dari Zaini. Diduga suap itu diberikan untuk memengaruhi agar gugatan Eastren Jason Fabrication Service Pte, Ltd (EJFS) selaku penggugat terhadap PT ADI selaku tergugat ditolak.

Putusan kasus wanprestasi itu rencananya bakal dibacakan 21 Agustus 2017 kemarin. Atas perbuatannya selaku penerima, Tarmizi disangka melanggar Pasal 12 huruf a atau Pasal 12 huruf b atau Pasal 11 UU Tipikor. Sementara selaku pemberi, Akhmad Zaini disangka melanggar Pasal 5 ayat 1 huruf a atau Pasal 5 ayat 1 huruf b atau Pasal 13 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHPidana. (put)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook