ROKAN HILIR

BPN Resmikan Bedah Rumah Sehat di Raja Bejamu

Rokan Hilir | Jumat, 29 Oktober 2021 - 11:25 WIB

BPN Resmikan Bedah Rumah Sehat di Raja Bejamu
Kepala BPN Rohil HM Rocky Soenoko SH MSi, Camat Sinaboi TM Hasyim, Datuk Penghulu Raja Bejamu Musfar, foto bersama pemilik rumah Tumbuh yang menerima program bedah rumah sehat (BSR) dari ATR/BPN Rohil di Kepenghuluan Raja Bejamu, Sinaboi, Kamis (28/10/2021). (ZULFADHLI/RIAU POS.CO)

ROHIL (RIAUPOS.CO) - Tuntas sudah rehab rumah sederhana milik Tumbuh (66), salah seorang warga di Kepenghuluan Raja Bejamu, Kecamatan Sinaboi. Rumah sederhana yang diperbaiki lewat program Bedah Rumah Sehat (BRS) itu merupakan bantuan dari ATR/BPN Rokan Hilir 2021 yang diresmikan Kepala BPN Rohil HM Rocky Soenoko SH MSi, didampingi Camat Sinaboi TM Hasyim dan Datuk Penghulu Raja Bejamu Musfar.

Rumah yang sebelumnya terlihat kumuh, sebagian reyot kini sudah berganti lebih kokoh dan dicat. Begitu juga sejumlah peralatan rumah tangga diberikan seperti kasur serta dibangun MCK baru di bagian belakang rumah yang terletak di dalam areal kebun sawit tersebut.


"Bertepatan pula dengan momen 28 Oktober Sumpah Pemuda, kami dari Kementerian ATR/BPN melalui Kantor Pertanahan Rohil, mempersembahkan sebuah bakti dalam rangka hari agraria dan tata ruang, dengan berkoordinasi dengan penghulu Raja Bejamu maupun Camat Sinaboi. Ini sebagai bentuk atensi, perhatian guna meningkatkan kualitas rumah yang semua tidak layak huni menjadi rumah sederhana sehat dan dilengkapi," kata Rocky Soenoko.

Semoga dengan rehab itu katanya dapat mendorong peningkatan kualitas hidup bagi yang tinggal di dalamnya lebih baik lagi, lebih menjaga kebersihan dan menjaga kesehatan prima.

Camat Sinaboi TM Hasyim menyampaikan pihak kecamatan Sinaboi berterima kasih dengan program rehab rumah tersebut, dengan sasaran bagi warga yang tak mampu. Tumbuh (66), pemilik rumah menyampaikan terima kasih atas bantuan rehab tersebut. “Terima kasih atas bantuannya semoga Allah membalasnya,” kata Tumbuh terharu. Penyerahan rumah tersebut secara simbolis dilaksanakan dengan diserahkannya kunci kepada pemilik rumah.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook