Dilanda Kabut Asap, Titik Panas di Kota Dumai Capai 66 titik

Riau | Senin, 24 April 2023 - 01:09 WIB

Dilanda Kabut Asap, Titik Panas di Kota Dumai Capai 66 titik
Kebakaran hutan dan lahan di Kota Dumai menyebabkan terjadinya kabut asap. Personel Polres Dumai saat melakukan upaya pemadaman api di Desa Medang Kampai, Dumai, Ahad (23/4/2023). (HUMAS POLDA RIAU UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Riau kembali mengeluarkan informasi terkait cuaca di Bumi Lancang Kuning.

Di mana terpantau melalui satelit BMKG titik panas di Kota Dumai mencapai 66 titik yang masih menyebabkan kabut asap di kawasan tersebut, Ahad (23/4/2023)


Menurut Prakirawan BMKG Pekanbaru Ahmad Agus W, berdasarkan data yang dimiliki BMKG total hot spot di Sumatera mencapai 101 yang tersebar di Bengkulu 6 titik, Jambi 3 titik, Sumatera Barat  8 titik, Sumatera Selatan 11 titik, Kepulauan Riau 2 titik, Bangka Belitung 5 titik dan di Provinsi Riau yaitu di Kota Dumai mencapai 66 titik.

Tiga hot spot atau titik panas dengan level confidence tinggi terpantau oleh BMKG Pekanbaru berada di Kecamatan Medang Kampai, Kota Dumai.

"Confidence adalah level kepercayaan yang artinya, semakin tinggi confidence, semakin tinggi kemungkinan titik panas adalah titik api akibat kebakaran dan dari satelit BMKG Pekanbaru titik panas di Kabupaten Medang Kampai terjadi pada pukul 01.04 WIB dengan persentase 80 hingga 100 persen," ucapnya.

Sementara itu, untuk peringatan dini cuaca di Riau di sejumlah daerah masih berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di Kabupaten Bengkalis yaitu Mandau, Kabupaten Pelalawan; Teluk Meranti, Kabupaten Rokan Hulu; Tambusai, Kepenuhan, Rambah Hilir, Tambusai Utara, Bangun Purba, Bonai Darussalam.

Lalu Kabupaten Rokan Hilir; Kubu, Tanah Putih, Bagan Sinembah, Pujud, Simpang Kanan, Kubu Babussalam,Kabupaten Siak; Sungai Apit, Dayun, dan sekitarnya yang dapat meluas ke wilayah Kabupaten Pelalawan; Bunut, Bandar Petalangan, Kabupaten Rokan Hilir; Pasir Limau Kapas, Rantau Kopar, Pekaitan,Kabupaten Siak; Kandis, Mempura, Pusako, dan sekitarnya.

"Visibility di Pekanbaru 9 km, Rengat 7 km, Dumai 8 km, Pelalawan 8 km, Tambang 10 km," tegasnya.

Laporan: Prapti Dwi Lestari
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook