SELURUH WILAYAH MASUK MUSIM HUJAN

Status Siaga Darurat Karhutla Riau Dicabut

Riau | Kamis, 30 November 2023 - 12:45 WIB

Status Siaga Darurat Karhutla Riau Dicabut
Kalaksa BPBD Riau M Edy Afrizal menyampaikan paparan pencabutan status Siaga Darurat Karhutla di Provinsi Riau, Kamis (30/11/2023). (SOLEH SAPUTRA/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Status Siaga Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Riau yang sudah ditetapkan sejak 13 Februari 2023 lalu, dicabut per 30 November 2023. Alasan pencabutan tersebut karena saat ini sudah ditemukan lagi hotspot di Riau dan seluruh wilayah provinsi Riau sudah memasuki musim hujan.

Kepala pelaksana (kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau M Edy Afrizal mengatakan, berdasarkan data dari Satgas Karhutla Provinsi Riau, luas Karhutla di provinsi Riau tahun 2023 tercatat sebanyak 2.432,80 hektare. Sementara itu titik hotspot terpantau sebanyak 3.323 titik.


“Saat ini di Riau sudah tidak ditemukan titik hotspot, kemudian semua wilayah juga sudah memasuki musim hujan. Karena itu status siaga darurat Karhutla di Riau yang sudah ditetapkan sejak 13 Februari 2023 resmi dicabut per tanggal 30 November 2023,” katanya.

Dipaparkan M Edy, jika dibandingkan Karhutla tahun 2019, jumlah lahan yang terbakar di Riau jauh mengalami pengurangan. Dimana pada tahun 2019, luas Karhutla di Riau 9.713,90 Ha, atau terjadi pengurangan seluas 7.281,10 Ha. Pihaknya membandingkan dengan tahun 2019, karena pada tahun ini kondisi cuacanya hampir sama yakni terjadi Elnino. Sementara untuk tahun 2020-2022, kondisi cuaca relatif aman, karena terjadi Elnino namun lemah.

“Keberhasilan ini tidak terlepas dari berbagai upaya yang sudah dilakukan bersama instansi terkait, seperti TNI, Polri, Manggala Agni, BPBD, Damkar, Satpol PP, Polhut, Masyarakat peduli api dan juga pihak perusahaan,” sebutnya.

 

Laporan : SOLEH SAPUTRA (PEKANBARU)

Editor : M ALI NURMAN









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook