Pecahan Rp5.000 Paling Dicari

Pekanbaru | Kamis, 31 Mei 2018 - 12:19 WIB

Pecahan Rp5.000 Paling Dicari
TUKAR UANG: Pegawai bank (kiri) melayani warga yang ingin menukarkan uang pecahan besar dengan pecahan kecil di dalam mobil kas keliling yang parkir halaman Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau, Rabu (30/5/2018). CF1/MIRSHAL/RIAU POS

Staf BRI Winda mengatakan, penukaran uang pecahan paling banyak di pecahan Rp5.000 dan Rp2.000.

“Hari ini (kemarin-red), paling banyak penukaran uang di nominal Rp5.000 dan Rp2.000. Untuk penukaran di cabang juga bisa. Tetapi saat ada fasilitas penukaran uang seperti saat  ini, semua cabang memang mengarahkan penukaran terpusat hanya ke sini saja,” ujar Winda.

Baca Juga :Uang Jadul Kakek Neli Tak Bisa Ditukar, Begini Penjelasan Bank Indonesia

Uang pecahan Rp5.000 merupakan nominal pecahan yang banyak ditukarkan oleh masyarakat. Pukul 11.30 WIB pecahan Rp5 ribu dan Rp2.000 telah habis tertukar, sehingga nomor antrean yang belum dipanggil hanya dapat menukarkan uang di nominal Rp10 ribu dan Rp20 ribu.

“Antusias sangat tinggi dari masyarakat untuk penukaran uang. Paling banyak penukaran di uang pecahan Rp5 ribu. Hari ini saja, kami sampai habis dan sempat mengambil lagi tambahan uang di Bank Indonesia,” tutur Funding Officer Bank Riau Kepri, Fajri Malik.

Masyarakat yang menukarkan uang difasilitasi dengan adanya area untuk menunggu panggilan nomor antrean, lengkap dengan blower. Selain itu, keamanan di sekitar lokasi penukaran uang dijaga ketat oleh pihak kepolisian di area tersebut. (cr8/cr2)

Laporan TIM RIAU POS, Kota









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook