KOMISI IV DPRD RIAU DAN PJ WAKO TINJAU LOKASI

Jalan Parit Indah Diaspal, Cek Spesifikasi

Pekanbaru | Senin, 17 Juli 2023 - 09:19 WIB

Jalan Parit Indah Diaspal, Cek Spesifikasi
Para pekerja melakukan pengaspalan ruas badan Jalan Parit Indah, Kecamatan Bukit Raya, Ahad (16/7/2023). Perbaikan jalan ini menggunakan dana Bantuan Keuangan (Bankeu) Riau sebesar Rp5,6 miliar. (MHD AKHWAN/RIAUPOS.CO)

BUKIT RAYA (RIAUPOS.CO) - Jalan Datuk Setia Maharaja atau yang lebih dikenal Jalan Parit Indah yang berada di wilayah Kecamatan Bukit Raya saat ini telah dimulai dilakukan pengaspalan. Untuk memastikan pekerjaan pengaspalan tersebut sesuai spek, sejumlah pihak melakukan peninjauan ke lokasi.

Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Riau H Parisman Ihwan SE yang meninjau langsung pengerjaan pada Sabtu (15/7) pagi. Dilanjutkan oleh Penjabat Wali Kota (Pj Wako) Pekanbaru Muflihun pada Ahad (16/7) siang.


Parisman Ihwan atau akrab disapa Iwan Fatah kepada wartawan di sela-sela peninjauan mengatakan, dirinya melakukan kunjungan ke lapangan bersama kontraktor, PPTK, dan pengawas proyek. Ini untuk melihat secara langsung proses pengerjaan proyek perbaikan Jalan Parit Indah yang telah dianggarkan oleh Pemerintah Provinsi Riau tahun 2023 melalui dana Bantuan Keuangan (Bankeu).

"Kita tahu, anggaran Ban­keu Provinsi Riau yang dialokasikan untuk perbaikan ini sebesar Rp5,6 miliar, dan setelah kontrak menjadi Rp5,2 miliar. Dan Rp100 Juta untuk konsultan pengawas, dengan anggaran ini didapatkan panjang jalan yang akan dilakukan perbaikan sepanjang 1,08 km. Perbaikan yang akan dilakukan sesuai dengan spot yang rusak parah terlebih dahulu," ungkap Iwan Fatah.

Dilanjutkannya, untuk jalan yang berlubang nantinya akan dilakukan perbaikan oleh PUPR Kota Pekanbaru dengan menggunakan dana OP dengan sistem tambal sulam.

"Kami sampaikan, pihak-pihak yang terlibat dalam pembangunan proyek ini harus benar-benar melakukan pekerjaan sesuai dengan spek (spesifikasi) yang telah dituangkan dalam kontrak," tegas Parisman lagi.

Dari peninjauan itu, Parisman, menyampaikan bahwa, kalau dilihat dari proses pengerjaan yang sedang dikerjakan,dia yakin dalam bulan ini proyek ini akan selesai dikerjakan meskipun dalam kontrak pengerjaan sampai bulan Desember.

"Penimbunan base sudah dilakukan, dan kepadatan base juga sudah bagus dan sudah sesuai, dan hari ini juga sudah mulai dilakukan pengaspalan, jika ini terus dikerjakan kita yakin akhir bulan Juli 2023 pengaspalan selesai dilakukan," tutur Parisman.

Sementara itu, Pj Wako Pekanbaru Muflihun menyebutkan dirinya melakukan kunjungan ke Jalan Parit Indah untuk melihat progres perbaikan jalan tersebut. "Kami melihat Jalan Parit Indah. Di mana ini adalah Bankeu dari Provinsi Riau. Total ruas jalan mencapai 4,5 kilometer. Saat ini yang akan dikerjakan dengan anggaran Bankeu itu hanya 1,9 kilometer. Dengan lebar jalan sekitar 11 meter. Kalau ingin sampai ke ujung itu, masih kurang sekitar lebih 2 kilometer lagi. Anggarannya sekitar lebih Rp5 miliar juga. Ini nanti coba kami diskusikan dengan pak gubernur, supaya bisa diaspal seluruh ruasnya," ujar Muflihun, Ahad (16/7).

Kedatangan Muflihun di area proyek jalan tersebut didampingi Plt Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru Edward Riansyah yang telah tiba dilokasi proyek lebih dulu. Beberapa saat, Muflihun dengan Edward terlihat perbincangan mengenai progres dan kondisi proyek overlay Jalan Parit Indah yang sedang dikerjakan tersebut.

"Jadi sampai sekarang pengerjaan overlay Jalan Parit Indah masih terus dikebut. Targetnya tuntas secepatnya. Sekarang masih mencapai sekitar 550 meter pengerjaan pengaspalannya," tambah Edu panggilan akrab Edward Riansyah.

Masyarakat Keluhkan Debu Proyek

Terkait dengan pengerjaan proyek ini, Parisman mengaku dia mendapatkan komplain masyarakat di sekitar Jalan Parit Indah. Masyarakat keluhkan mereka setiap hari harus menghirup debu yang disebabkan dari pengerjaan proyek.

Untuk itu politisi Partai Golkar ini mengatakan supaya ada itikad baik dari pekerja proyek untuk mengantisipasi debu dengan melakukan penyiraman air. "Atas keluhan warga ini kami minta kepada pihak kontraktor untuk dapat setiap hari melakukan penyiraman air, agar debu debu hasil penimbunan tidak beterbangan ke mana-mana, karena kita juga harus memperhatikan kesehatan dari masyarakat sekitar," jelasnya.

Sementara itu, Iwan, salah seorang pengendara roda dua yang kerap melintas di Jalan Parit Indah berharap agar pengaspalan Jalan Parit Indah bisa segera rampung dikerjakan, sehingga para pengendara yang melintas bisa nyaman dan aman. Tidak ada lagi jalan yang rusak dan berlubang.

"Setahu saya sudah diaspal sejak kemarin (Sabtu, red). Dan sekarang masih dalam tahap pengaspalan. Mudah-mudahan bisa segera selesai lah," ujar Iwan kepada Riau Pos, Ahad (16/7).

Lanjutnya, meski tengah dilakukan pengaspalan, arus kendaraan tetap lancar. Sepeda motor dan mobil bisa melalui jalan yang sedang dalam pengaspalan tersebut karena kendaraan bisa melewati atau melintas dari sisi kanan.

Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Edward Riansyah menyebutkan, perbaikan Jalan Parit sudah dimulai dan ditargetkan akan selesai secepatnya. Sehingga masyarakat yang melalui jalan itu bisa merasa aman dan nyaman.

"Pekerjaannya sudah dimulai dan targetnya pekerjaan sampai selesai overlay-nya berjalan 120 hari sudah tuntas," ujar Edward.

Perbaikan jalan di Kota Pekanbaru yang anggarannya dibantu Pemprov Riau, sementara untuk empat ruas jalan. Masing-masing Jalan Firdaus, Jalan Tanjung, Jalan Bunga Raya dan Jalan Parit Indah, yang total anggarannya Rp13,2 miliar. Total nilai Bankeu Provinsi untuk perbaikan empat ruas jalan di Kota Pekanbaru, sekitar Rp13,2 miliar.(dof/ilo/yls)

Laporan TIM RIAU POS, Bukit Raya









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook