KAPOLSEK TAMPAN: PATROLI RUTIN DI JALAN

Truk Membandel, Jalan Soebrantas Macet

Pekanbaru | Kamis, 12 Juli 2018 - 11:56 WIB

(RIAUPOS.CO) - Jalan HR Soebrantas Kecamatan Tampan Kota Pekanbaru, semenjak adanya pengerjaan flyover di Simpang Empat Arengka selalu mengalami kemacetan panjang.

Terlebih pada saat banyaknya kendaraan sepedamotor dan roda empat yang berdesakan memutar di lokasi u-turn jalan.

Baca Juga :Dilaporkan Hilang, Denia Tidak Pulang sejak Jumat

Tidak hanya itu dengan kehadiran sejumlah mobil truk bertonase besar yang melintas bebas di keramaian kota juga membuat suasana semakin semrawut.

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Tampan Kompol Kari Amsah Ritonga mengatakan, bahwa melihat kondisi tersebut pihaknya telah melakukan imbauan bagi para pengemudi mobil truk agar tidak melintas lagi.

"Ini sudah kami sampaikan dan telah kami tindak, supaya melintas di Jalan Kubang Raya. Namun di saat petugas tidak ada mereka masuk kembali," ujarnya.

Melihat anggotanya yang terbatas. Kari Amsah juga telah menugaskan kepada jajarannya agar melakukan patroli rutin di jalan tersebut.

Sementara itu pantauan Riau Pos, di tempat masuknya mobil truk bertonase besar tersebut, memang tidak tampak ada keterlibatan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru.

Padahal di lokasi Simpang Empat Jalan Garuda Sakti tersebut ada pos penjagaan petugas Dishub. Namun, sama sekali tidak ada yang menertibkan.(lin)

Laporan Sakiman, Kota









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook