Pembangunan Pusat UMKM Dilanjutkan 2024

Pekanbaru | Senin, 11 Desember 2023 - 10:03 WIB

Pembangunan Pusat UMKM Dilanjutkan 2024
Kondisi bangunan pusat UMKM Kota Pekanbaru di Jalan Arifin Achmad yang masih dalam tahap renovasi, Ahad (10/12/2023). Gedung ini merupakan bekas Kantor Dinas Pariwisata Pekanbaru yang sebelumnya rumah dinas Wakil Wali Kota Pekanbaru. (PRAPTI DWI LESTARI/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Jelang akhir tahun, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menghentikan sementara waktu pengerjaan pembangunan pusat UMKM di Jalan Arifin Achmad yang sudah dilakukan setahun terakhir. Hal tersebut dilakukan karena keterbatasan anggaran. Pembangunan akan dilanjutkan kembali tahun depan.

Pantauan Riau Pos, Ahad (10/12), sudah tampak beberapa perubahan terhadap bangunan bekas Kantor Dinas Pariwisata Kota Pekanbaru tersebut. Sejumlah pilar khas dengan corak Melayu berwarna kuning terpasang di bagian depan bangunan.


Menurut Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun, pembangunan pusat UMKM tersebut memang akan dilanjutkan tahun 2024. Proses renovasi bekas rumah dinas Wakil Wali Kota Pekanbaru itu baru sebatas pembangunan fisik saja. Sementara pembangunan di bagian dalam, pemko baru menganggarkannya tahun depan.

Diakuinya, tahun ini renovasi hanya sekadar mengubah tampilan luar bangunan saja agar terlihat lebih bagus dan menarik di mata masyarakat. Ia menambahkan, total anggaran untuk membangun pusat UMKM itu adalah Rp6 miliar.

”Anggaran yang tersedia pada 2023 ini hanya berkisar Rp4 miliar, sehingga untuk sisanya, akan dilanjutkan pembangunannya pada 2024 mendatang,” katanya lagi.

Sejauh ini, pengerjaan yang dilakukan sudah mencapai 70 persen. Sementara sisanya 30 persen akan dilaksanakan pada tahun depan. ”Memang kita tidak membangun semuanya. Karena memang ini dulu rumah dinas wakil wali kota lama. Ini didesain, ada penambahan agar lebih indah tampilannya, supaya menarik dilihat tamu kita,” ujar Pj Wako.

Namun Pj Wako yakin pusat UMKM tersebut akan bisa berfungsi tahun depan. ”Kami maunya 2024 bisa berfungsi dan bisa dimanfaatkan masyarakat,” sebutnya.

Diakuinya, masih terdapat banyak persiapan yang harus dilakukan untuk memfungsikan pusat UMKM tersebut nantinya. Seperti pembinaan UMKM lokal sehingga bisa menampilkan produk khas Kota Pekanbaru di pusat UMKM itu.

”Kami bangun pusat UMKM itu untuk memamerkan produk khas Kota Pekanbaru kepada para pengunjung khususnya tamu dari luar daerah agar bisa membeli produk khas Kota Pekanbaru sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,” tuturnya.(yls)

Laporan PRAPTI DWI LESTARI, Kota









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook