MELIHAT AKTIVITAS DI TPS PASAR CIK PUAN

Pedagang Mulai Ramai Tempati Kios

Pekanbaru | Kamis, 08 Juni 2023 - 09:03 WIB

Pedagang Mulai Ramai Tempati Kios
Pedagang mulai berjualan di kios TPS Pasar Cik Puan meski kondisi jalan becek setelah hujan, Rabu (7/6/2023). (EVAN GUNANZAR/RIAUPOS.CO)

Lama sepi dari aktivitas meski telah selesai dibangun, beberapa hari terakhir Tempat Penampungan Sementara (TPS) Pasar Cik Puan mulai menggeliat. Para pedagang mulai beraktivitas di TPS.

Laporan JOKO SUSILO, Kota


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Rabu (7/6) menjelang siang. Meski sudah lewat pukul 10.00 WIB, mentari pagi masih enggan memperlihatkan wujudnya. Awan gelap menghiasi langit Kota Pekanbaru.

Meski hujan mengguyur Kota Bertuah malam dan pagi hari kemarin, aktivitas di sekitaran Tempat Penampungan Sementara (TPS) Pasar Cik Puan, Jalan Tuanku Tambusai sudah ramai.

Kios-kios TPS yang awalnya masih sepi, kini mulai menggeliat. Ada pedagang yang mulai berjualan di kios yang dibangun oleh Pemko Pekanbaru pasca-kebakaran yang terjadi Februari lalu. Ada juga yang masih merehab kios. Ada yang membangun lantai kios yang semula hanya disemen acian diganti dengan keramik. Sebagian kios juga sudah banyak yang terpasang pintu besi atau rolling door.

"Pedagang memang banyak yang rehab lantai dengan pasang keramik dan pasang rolling door. Tetapi tetap minta izin dulu, ya. Mungkin pedagang menilai biar aman dan lebih bagus kiosnya," ujar petugas Satuan Pelaksana (Satpel) Pasar Cik Puan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, Nurzani saat ditemui Riau Pos di sekitaran Pasar Cik Puan, kemarin.

Dengan memakai stelan pakaian dinas atasan putih dan bawahan rok hitam, ia memantau dan melihat aktivitas pedagang dan kondisi kios Pasar Cik Puan tersebut. Perempuan ramah ini terlihat beberapa kali berbincang dengan para pedagang.

Riau Pos melihat para pedagang sudah mulai menempati kiosnya masing-masing. Meski sebagian yang lain sedang melakukan rehab kios. Mereka yang rehab merupakan pedagang yang berlebih uang atau yang mampu untuk merehabnya.

"Sebagian besar yang rehab kios pedagang emas. Sedangkan pedagang harian dan kuliner sudah menempati kios apa adanya. Tidak merehab lagi. Ada sekitar 10 kios yang sudah terisi dan membuka dagangannya," tambahnya. Riau Pos berkeliling di antara kios-kios TPS Pasar Cik Puan yang didominasi warna tosca itu. Sudah cukup banyak pedagang yang membuka kiosnya pagi itu. Meski belum ada meteran listrik yang terpasang.

"Kalau pedagang kuliner dan sembako jualannya siang, memang belum terpasang meteran KWH listriknya. Namun ada pedagang yang sudah pasang meteran listriknya, ada belasan itu meteran milik pedagang lama," tuturnya.

Masih banyak kios TPS Pasar Cik Puan yang memang belum ditempati sampai kemarin siang. Selain pedagang masih persiapkan rehabt kios, sebagian pedagang yang mendapatkan jatah undian kios belum dapat mengisi barang dagangan.

"Belum dapat berjualan, ini lagi mencari modal untuk buka dagangan lagi. Modal dan stok dagangan kan sudah hangus semua terbakar," tambah salah seorang pedagang, yang mengaku bernama Dian yang ada di sekitaran kios miliknya itu.

Jalan di lorong di antara kios yang satu dengan kios lainnya sampai kemarin belum ada tanda-tanda disemenisasi. Sebagian jalan lorong di pasar ini pun sedikit becek dan ada juga tergenang air. Malam tadi hujan seharian. "Ada juga pedagang yang cor sendiri jalan lorong diantara kiosnya. Mereka menuangkan semen sisa mereka rehab banguan lantai keramik. Ya cor semen di depan kios mereka sendiri saja, karena sisa semen (acian). Kalau pembangunan dari pemerintah belum, ya," tambah Nurzani.

Dia menambahkan, pihaknya masih banyak pekerjaan yang meski difokuskan ke depannya lagi. Selain memaksimalkan pedagang agar segera menempati kios, fokus lainnya yakni memindahkan pedagang kaki lima (PKL).

"Untuk pedagang kaki lima yang sekarang menempati gedung di sebela sana (gedung Pasar Cik Puan), nanti mereka meski dipindahkan ke dalam Pasar Cik Puan. Mereka diberikan tempat di halaman terbuka di antata kios TPS Cik Puan dan lapak Pasar Cik Puan lama, masih menunggu lokasinya di semen dulu baru dipindahkan," terangnya.

Riau Pos melihat lokasi lahan yang diperentukan untuk pedagang PKL itu, lokasinya tepat berada di belakang ratusan kios TPS Cik Puan. Ada lahan kosong dan sebagian sudah dicor semen menyisakan setengah lahan lagi. Lahan ini yang kelak diperuntukan bagi PKL.***

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook