TMP Rute RSD Madani Tergantung Anggaran

Pekanbaru | Senin, 07 Agustus 2023 - 14:19 WIB

TMP Rute RSD Madani Tergantung Anggaran
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru Yuliarso SSTP MSi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Keinginan agar ada rute bus Trans Metro Pekanbaru ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani di Jalan Garuda Sakti, Kecamatan Binawidya tak bisa langsung dikabulkan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. Semua tergantung anggaran yang dimiliki Pemko Pekanbaru.

Hal ini disampai Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru Yuliarso SSTP MSi menanggapi adanya permintaan masyarakat supaya kembali ada rute bus TMP mengarahkan ke RSD Madani atau Jalan Garuda Sakti. Dikatakan Yuliarso, permintaan tersebut bisa saja dipenuhi untuk mendukung transportasi masyarakat. Namun, semua perlu dilakukan pembahasan dan perlu dikaji terlebih dahulu.


”Artinya, permintaan itu sedang diproses, dan dikaji terlebih dahulu,” kata Yuliarso kepada wartawan.

Saat ditanya, apakah mungkin rute itu bisa dibuka, karena memang akan sangat membantu dan mendukung masyarakat khususnya yang mau ke RSD Madani, Yuliarso menjawab, ”Kemungkinan bisa (terealisasi, red).  Namun akan ada konsekuensi biaya tambahan. Ini yang dikaji secara mendalam sebelum ada keputusan bisa atau tidaknya,” ujarnya lagi.

Terkait adanya pernyataan dari kalangan DPRD Kota Pekanbaru yang siap mendukung penganggaran bila TMP rute RSD Madani benar-benar direalisasikan, disambut positif oleh Yuliarso.

”Itu yang kita harapkan,” ujarnya.

Ditegaskan lagi oleh Yu­liarso, memenuhi keperluan transportasi masyarakat agar mudah, nyaman dan terjangkau menjadi atensi dari Pemko Pekanbaru. ”Intinya, kalau terakomodir anggarannya, maka skenario tersebut bisa jalan secepatnya, dan termasuk dukungan dari semua pihak akan sangat membantu percepatan realisasi jalur bus TMP ke RSD Madani,” paparnya.

Keinginan agar rute bus TMP kembali dibuka ke Jalan Garuda Sakti usai peluncuran program Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah (JKPB) oleh Pemko Pekanbaru di RSD Madani beberapa waktu lalu. Di mana masyarakat bisa mendapatkan layanan kesehatan dengan menunjukkan KTP di fasilitas kesehatan yang ada di Pekanbaru, khususnya di RSD Madani.

Dengan adanya rute bus TMP ke RSD Madani tersebut diharapkan masyarakat mudah untuk datang ke RSD Madani sehingga program Universal Health Coverage (UHC) tersebut bisa lebih maksimal.

”Karena dipastikan ini sangat memudahkan masyarakat menjangkau RSD Madani sebagai salah satu tujuan berobat masyarakat Kota Pekanbaru,” ujar anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Rois yang mendukung dibukanya kembali rute TMP ke RSD Madani.(yls)

Laporan AGUSTIAR, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook