Lima Kepala OPD Hasil Asesmen Segera Dilantik

Pekanbaru | Kamis, 05 Januari 2023 - 10:36 WIB

Lima Kepala OPD Hasil Asesmen Segera Dilantik
Penjabat (Pj) Wali Kota (Wako) Pekanbaru Muflihun. (DOK. RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dalam waktu dekat, lima kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) jajaran Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan segera dilantik. Mereka adalah para pimpinan tinggi pratama (PTP) yang sudah menjalani evaluasi beberapa waktu lalu.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, para kepala OPD yang akan dilantik ini diantaranya adalah Dinas Pendidikan (Disdik), Inspektorat, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan juga Dinas Tenaga Kerja (Disnaker).


Demikian disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota (Wako) Pekanbaru Muflihun, Rabu (4/1). ''Kalau tidak salah, ada lima yang sudah turun (izin pelantikan, red) ya. Dalam waktu dekat akan kita lantik yang lima OPD ini,'' kata dia.

Para pejabat ini sebelumnya sudah melewati rangkaian evaluasi kinerja oleh panitia pelaksana (Pansel) beberapa waktu lalu. Mereka juga telah mengikuti uji kompetensi dan manajerial. 

''Kalau jadwal pastinya tergantung ya, bisa pekan ini atau pekan depan. BKPSDM akan ke Kementerian,'' jelasnya.

Sementara itu, di Pemko Pekanbaru sendiri saat ini juga baru saja tuntas assessment untuk seleksi jabatan mengisi enam jabatan PTP. Keenam jabatan itu yakni Sekretaris Kota (Sekko), Sekretaris DPRD, Kepala Dinas Perkim, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, serta Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora).

''Sudah selesai dan laporan dari Panitia Seleksi (Pansel) disampaikan ke kami,'' ulasnya.

Dia mengatakan dirinya sudah meminta kepada Pansel untuk melaksanakan asesmen ini secara profesional. ''Saya tak ada beban hari ini. Saya ingin melaksanakan sesuai dengan kemampuan mereka. Karena saya perlu orang-orang yang bisa membantu kita dalam bekerja,'' katanya.(ali)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook