PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Mahasiswa Pascasarjana Universitas Lancang Kuning yang Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Rumbai, Septiandi Putra menerima piagam penghargaan terbaik lomba menulis artikel bergambar tingkat mahasiswa dengan tema ''Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul'' yang diadakan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, saat peringatan Hardiknas, Selasa (2/5).
Anak ketiga dari Efi Yandi dan Ikhfawati ini mengusung judul ''Trasendental Menjadi Fundamental Kawasan Pesisir terhadap Kemajuan Otonomi Daerah Kota Pekanbaru''.
''Alhamdulillah, saya ucapkan terima kasih kepada Pemko yang telah memberikan wadah kepada mahasiswa untuk memberikan gagasan tekait pembangunan di kota,'' katanya, Selasa (2/5).
Menurut Septian, Kota Pekanbaru bukan hanya tentang mal, hotel, dan kuliner saja, tetapi ada potensi luar biasa pada kawasan pesisir Pekanbaru yang dapat dimanfaatkan menjadi destinasi wisata baru dan memberikan peluang UMKM.
''Sehingga Kota Pekanbaru dapat menjadi tempat untuk healing di tengah hiruk-pikuk aktivitas di perkotaan,'' kata Septian.(bay)