ISTRI MENKUMHAM WAFAT

Sambangi RSPAD, AHY Sampaikan Dukacita ke Menteri Yasonna

Nasional | Sabtu, 12 Juni 2021 - 14:03 WIB

Sambangi RSPAD, AHY Sampaikan Dukacita ke Menteri Yasonna
Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat menyampaikan dukacita atas wafatnya istri Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna Laoly di Rumah Duka RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Jumat (11/6/2021) malam.(DEMOKRAT FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kabar duka datanv dari Menteri Hukum dan HAM RI Yassona Laoly. Dimana sang istri, Elisye Widya Ketaren menghembuskan nafas terakhir pada Kamis (10/6/2021) malam. 

Sejumlah pejabat tinggi negara dan kolega berdatangan ke rumah duka Sentosa RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, untuk menyampaikan belasungkawa. Termasuk juga Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang hadir menemui langsung Menteri Yasonna. 


"Malam tadi saya menyampaikan duka cita yang mendalam secara langsung kepada Menteri Yasonna Laoly di rumah duka RSPAD Gatot Subroto, atas kepergian Ibu Elisye Widya Ketaren," ujat AHY melalui keterangan tertulis yang diterima Riaupos.co, Sabtu (12/6/2021).

Dalam kesempatan itu, putra sulung Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) turut memanjatkan doa atas kepergian almarhumah. Dalam doanya, AHY berharap mendiang istri Menteri Yasonna diberikan tempat terbaik di sisi Tuhan.

AHY juga memberikan semangat agar keluarga termasuk Menteri Yasonna yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

"Semoga beliau diberi tempat terbaik di sisi Tuhan YME dan Pak Menteri diberikan kekuatan serta ketabahan," ucapnya.

Diketahui, Istri Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly, Elisye Widya Ketaren, meninggal dunia pada Kamis (10/6/2021).

Elisye meninggal dunia pada pukul 15.25 WIB di Rumah Sakit (RS) Medistra, Jakarta Selatan. Jenazah Elisye kemudian disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) serta sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju dan pejabat terpantau telah melayat ke rumah duka sejak Kamis (10/6/2021) hingga Jumat (11/6/2021) malam. 

Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook