APBN 2020 Masih Fokus SDM

Nasional | Kamis, 07 Maret 2019 - 11:13 WIB

APBN 2020 Masih Fokus SDM
Menteri Keuangan, Sri Mulyani.

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Rencana kerja pemerintah (RKP) dan kebijakan ekonomi makro serta pokok-pokok fiskal tahun anggaran 2020 sudah mulai disusun. Tahun depan, pembangunan yang dicanangkan dalam penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) masih berfokus pada pembangunan sumber daya manusia (SDM).

Pesan tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo saat memimpin sidang kabinet pembahasan RKP di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (6/3). Presiden mengatakan, pembangunan SDM secara besar-besaran yang dilakukan tahun ini masih perlu dilanjutkan. “Untuk menjaga keberlangsungan pembangunan nasional, maka pada 2020 prioritas pembangunan SDM tetap terus harus dikedepankan,” ujarnya.

Baca Juga :Gunakan Dana APBN untuk Peningkatan Ekonomi

Seperti diketahui, usai membangun infrastruktur, pembangunan SDM mulai digenjot pada tahun 2019. Sejumlah program digulirkan pemerintah, mulai dari pendidikan vokasi, pembangunan balai kerja di pondok pesantren, pemberantasan stunting, sertifikasi pekerja, dan sebagainya.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, fokus pembangunan SDM sangat relevan. Pasalnya, salah satu tantangan Indonesia ke depan adalah adanya bonus demografi. Di mana penduduk produktif akan tinggi. Oleh karenanya, pemerintah perlu menyiapkan kualitasnya. “Sehingga kita perlu perhatian untuk pendidikan, kesehatan, dan trainingnya seperti apa,” ujarnya. Namun, wanita yang akrab disapa Ani itu belum bisa mendetailkan teknis programnya. Sebab, yang dibicarakan dalam rapat kemarin baru gambaran umumnya.

Ani menyebut, akan ada pertemuan lanjutan untuk lebih mengkongkritkan. Termasuk di dalamnya menyangkut berbagai asumsi makro seperti pertumbuhan ekonomi, inflasi, nilai tukar rupiah, harga minyak dan sebagainya.(far/jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook