Wabup Halim Hadiri Rakornas Indonesia Maju

Kuantan Singingi | Kamis, 14 November 2019 - 12:30 WIB

Wabup Halim Hadiri Rakornas Indonesia Maju
HADIRI RAKORNAS: Wakil Bupati Kuansing H Halim menghadiri Rakornas Pemerintah Pusat dan Forkopimda se-Indonesia di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/11/2019). (humas pemkab kuansing for riau pos)

KUANTANSINGINGI (RIAUPOS.CO) -- Wakil Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), H Halim menghadiri dan mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemerintah Pusat dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se Indonesia yang dipusatkan di Sentul Internasional Convention Center (SICC) Sentul, Bogor Jawa Barat , Rabu (13/11).

Rakornas dihadiri  Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Republik Indonesia H Ma’aruf Amin, Para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Kapolri, Panglima TNI, Ketua KPK, Ketua BPK, Ketua BPKP, Jaksa Agung dan seluruh Pejabat Lingkup Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. 


Sementara peserta Rakornas dari Daerah terdiri dari Gubernur, Ketua DPRD Provinsi,  Pangdam, Kapolda, Kajati, Bupati, Walikota, Ketua DPRD Kab/Kota, Kapolres, Kajari dan Dandim seluruh Indonesia.

Dalam pertemuan itu, Mendagri  Tito Karnavian menyampaikan, Rakornas ini bertujuan untuk memastikan arah kebijakan yang telah ditetapkan oleh Presiden selaku pemegang kekuasaan pemerintahan dilaksanakan oleh para Gubernur sekaligus sebqgai wakil pemerintqh pusat di daerah untuk memastikan kebijakan tersebut diimplementasikan di kabuptaen/kota. 

Setiap kepala daerah diminta untuk menjamin kebijakan pemerintah pusat selaras dengan kebijakan yang dilaksanakan disetiap daerah. 

Wakil Bupati Kuantan Singingi H Halim menyambut baik arahan presiden untuk mewujudkan pemerintahan menuju Indonesia maju. 

Dikatakannya Pemkab Kuansing siap bergandengan tangan dengan Forkopimda  untuk melaksanakan  program pembangunan yang menyentuh kehidupan masyarakat sehingga akan mampu mengangkat derajat kehidupan masyarakat.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook