PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Pelaksanaan PPDB online SMP negeri se-Kota Pekanbaru dimulai awal pekan depan. Tepatnya 1 Juli 2019. Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru mengingatkan alur PPDB yang meski dilalui para peserta. Karena dengan mengikuti alur dan ketentuan, maka akan mempermudah siswa dalam melakukan prosesnya.
Alur yang pertama yaitu, calon siswa datang ke sekolah yang dituju dengan membawa persyaratan yang ditentukan. Kemudian, siswa meminta formulir pendaftaran kepada panitia bagian informasi atau pembagian formulir pendaftaran.
Calon siswa harus mengisi formulir tersebut. Minta panduan kepada panitia. Selanjutnya setelah itu, kembalikan formulis yang sudah selesi di isi kepada panitia. Dari sana nantinya pihak panitia akan mengentre data pendaftaran ke komputer.
‘’Nanti panitia akan melakukan verifikasi data serta berkas-berkas pendaftaran peserta,’’ ungkap Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru yang juga ketua panitia PPDB tahun 2019, Muzailis kepada Riau Pos, Jumat (28/6).
Menurutnya, hasil dari seleksi siswa yang lulus nantinya bakal diumumkan setiap hari melalui situs resmi milik Disdik Kota Pekanbaru. Sehingga masyarakat dapat melihat seleksi PPDB secara langsung dan transparan.