TERKAIT KASUS E-KTP

BAP Bocor, Miryam Merasa Tertekan oleh Temannya DPR

Hukum | Senin, 21 Agustus 2017 - 18:03 WIB

BAP Bocor, Miryam Merasa Tertekan oleh Temannya DPR
Elza Syarief saat memberikan keterangan perkara pemberian keterangan tidak benar, terkait kasus korupsi e-KTP di PN.Tipikor Jakarta, Senin(21/8). (DERY RIDWANSYAH/JAWAPOS.COM)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Terkait kabar adanya penekanan yang dilakukan penyidik KPK terhadap terdakwa pemberi keterangan pansus kasus e-KTP Miryam S Haryani, pengacara Elza Syarief mengaku kliennya itu tak pernah bercerita.

"Nggak ada cerita itu," katanya saat menjadi saksi Miryam di Pengadilan Tipikor, Jakarta Senin (21/8/2017).

Baca Juga :Polda Mulai Telisik Aset Firli dan Keluarga

Dia menyatakan, Miryam hanya merasa grogi dan itu dianggap wajar ketika diperiksa oleh penyidik KPK. Miryam menyampaikan dia mengamini perkataan penyidik kala itu. Elza pun menyarankan kepada Miryam untuk memperbaiki berita acara pemeriksaan (BAP) tersebut.

"Kalau belum pernah biasa kami grogi. Kalau salah-salah kami bisa perbaiki kok. Keterangan yang benar ada di pengadilan," tuturnya menceritakan pertemuannya dengan Miryam kala itu.

Akan tetapi, imbuhnya, Miryam merasa tertekan oleh teman-temannya di DPR karena BAP telah bocor.

"Dia merasa terisolir, orang-orang nggak menyukai dia. Seolah-olah dia penghianat. Saya ingat sekali ada kemarahan Faisal Akbar, dia komplain ke Bu Yani ini," ungkapnya.

Meski begitu, dia mengaku tidak ingat siapa saja teman-teman yang dianggap menekan Miryam di DPR.

"Saya nggak inget. Saya takut salah. Lupa-lupa ingat soalnya. Pokoknya teman-temannya deh," tandasnya. (dna)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook