MELIHAT PROGRES PEMBANGUNAN SMPN 50 PEKANBARU

Dibangun 10 RKB dengan Anggaran Rp6,4 Miliarv

Feature | Selasa, 15 Agustus 2023 - 09:58 WIB

Dibangun 10 RKB dengan Anggaran Rp6,4 Miliarv
Para pekerja mengerjankan pembangunan SMPN 50 PekanĀ­baru yang ada di Jalan Soekarno Hatta, kompleks Perumahan Damai Langgeng, Kecamatan Tuah Madani, Senin (14/8/2023). (JOKO SUSILO/RIAU POS)

Tahun ini Pemko Pekanbaru membangun dua unit bangunan SMP negeri baru. Salah satunya didirikan di Jalan Soekarno Hatta, Perumahan Damai Langgeng, Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani. Akhir tahun ditargetkan bangunan selesai.

Laporan JOKO SUSILO, Tuah Madani


SENIN (14/8) siang Riau Pos sampai di bagian depan lahan tempat proyek pembangunan SMPN 50 Pekanbaru. Sekolah yang berada di Jalan Soekarno Hatta, Perumahan Damai Langgeng, Pekanbaru ini salah satu dari dua SMPN baru yang dibangun Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru tahun 2023.

Tembok pagar panel beton berdiri tegak di bagian depan lahan yang menutup area kegiatan proyek pembangunan. Para pekerja sedang sibuk bekerja di bagian dalam lahan. Pembangunan gedung baru tahapan beton pancang.

Besi beton berbagai ukuran banyak tergeletak di tanah dan sebagian besi beton yang lainnya sedang dirangkai pekerja. Para pekerja sedang sibuk dengan pekerjaannya masing-masing. Ada yang manarik besi beton, mengerjakan pengerjaan pembangunan tembok dan ada pun yang sedang mengerjakan pembangunan gedung sekolah tersebut.

”Sedang dibangun, beton pancang dan lantai sudah selesai. Sebagian dinding juga sudah dipasang batu temboknya. Sekarang juga sedang mengerjakan untuk pengecoran lantai atas,” ungkap salah seorang pekerja yang tak mau disebutkan namanya.

Para pekerja atau tukang yang berkerja di lapangan membangun gedung sekolah tersebut memakai perlengkapan keselamatan. Seperti helm lapangan dan rompi berwarna orange.

Hujan siang itu membuat para pekerja mengenghentikan kegiatan pekerjaan mereka. Pembangunan sedang tahapan rangkaian pancang beton lantai dasar dan bersiap untuk pembangunan gedung di tingkat atasnya. Dibangun lima ruang kelas belajar (RKB) di lantai bawah dan lima RKB di lantai atas. Proyek pembangunan sekolah ini ditargetkan selesai akhir tahun ini atau Desember 2023.

Tidak semua orang bisa masuk kedalam proyek pembangunan. Pintu masuk proyek pembangunan juga tertulis dengan larangan itu dilarang masuk bagi yang tidak berkepentingan. Area proyek juga ditutup dengan pagar seng keliling.

Sekolah ini dibangun dilahan fasilitas umum (fasum) perumahan Damai Langgeng. Papan plang kegiatan proyek dipasang di dalam bagian area proyek. Sehingga publik tidak bisa melihat nilai kegiatan proyek pembangunan SMP tersebut.

Pada papan plang berwarna kuning tersebut tertulis keterangan, pelaksana: CV Riztida Indo Construction, sub kegiatan: pembangunan unit sekolah baru, pekerjaan: pembagunan unit sekolah baru Jalan Soekarno Hatta Perum Damai Langgeng Kelurahan Sidomulyo Barat, dan pagu anggaran: Rp6.418.245.790, sumber dana APBD Kota Pekanbaru tahun 2023, waktu pelaksanaan 180 hari.

Siang itu, Kepala Bidang (Kabid) Sapras Disdik Pekanbaru, Multi Feri meninjau kegiatan proyek pembangunan dua SMPN tersebut. ”Tadi dari lokasi yang di lokasi (pembangunan SMPN baru lainnya di Meranti Pandak, Rumbai. Baru ke sini (SMPN Damai Langgeng),” ujar Multi Feri kepada Riau Pos di lokasi pembangunan SMPN baru di Damai Langgeng tersebut.

Sebelumnya, Kadisdik Pekanbaru, Dr H Abdul Jamal MPd sudah memberikan batas waktu pengerjaan pembangunan dua SMPN baru tersebut harus sudah selesai pada akhir tahun ini. ”Kami sudah memanggil kepada pemborongnya. Kami minta sudah selesai tepat waktu Desember tahun ini,” ungkap Abdul Jamal.***









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook