AKUI PERBUATANNYA

Main di Warnet, Pelaku Pencurian Ditangkap

Rokan Hilir | Kamis, 08 Oktober 2020 - 14:31 WIB

Main di Warnet, Pelaku Pencurian Ditangkap
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK (DOK RIAUPOS.CO)

BAGAN BATU (RIAUPOS.CO) -- Sedang asyik berselancar di dunia maya di sebuah warung internet (warnet), seorang remaja inisial Ht (17) diamankan sejumlah personel Polsek Bagan Sinembah karena aksi pencurian handphone.

Ht diketahui tinggal di Kelurahan Bagan Batu Kota, Bagan Sinembah yang diduga mengondol handphone milik korban Fatimah (28) warga Jalan Darussalam, Bagan Batu Kota, Bagan Sinembah pada pertengahan September lalu.


"Saat itu korban terbangun hendak melihat waktu di handphone suaminya, namun tidak ditemukan," terang Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kasubag Humas AKP Juliandi SH, Kamis (8/10/2020).

Korban mendapati jendela kamar terbuka, dan satu gantungan baju terletak di lantai. Belakangan polisi menemukan titik terang ikhwal kejadian itu, di mana pada Rabu (7/10/2020) didapat informasi ada orang yang diduga pelaku sedang menawarkan menjual handphone yang sejenis dengan dilaporkan tersebut.

"Tim opsnal melakukan penyelidikan hingga selanjutnya tim menemukan keberadaan pelaku yang diketahui bernama Ht sedang berada di sebuah warnet yang terletak di Jalan Sisingamangaraja Bagan Batu Kota, Bagan Sinembah," kata Juliandi. Di hadapan petugas, pelaku mengakui perbuatannya dan barang bukti berupa handphone Samsung A50s lengkap dengan kotaknya diamankan di Mapolsek Bagan Sinembah.

Laporan : Zulfadhli (Bagansiapiapi)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook