HARI ULANG TAHUN ROHIL KE-21.

KNPI dan DLH Rohil Gelar Aksi Bakti Lingkungan

Rokan Hilir | Sabtu, 03 Oktober 2020 - 12:33 WIB

KNPI dan DLH Rohil Gelar Aksi Bakti Lingkungan
Kadis Lingkungan Hidup Rohil Suwandi SSos dan Ketua KNPI Rohil Arie Sumarna foto bersama sejumlah pengurus dan petugas di sela aksi bakti lingkungan di Bagansiapiapi, Sabtu (3/9/2020). (ZILFADHLI/RIAUPOS.CO)

BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) -- Galakkan aksi peduli lingkungan, DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setempat melakukan bakti lingkungan. Kegiatan pembersihan dipusatkan di sekitaran Sei Garam, dimulai dari Jalan Kopi, Bakar Tongkar sampai Gajah Mada, Sabtu, (3/10/2020).

Kegiatan itu diadakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Rohil ke-21. Dari DLH menurunkan puluhan petugas kebersihan, sementara dari KNPI turun beberapa pengurus.


Terlihat di lapangan Kepala DLH Suwandi SSos dan Ketua KNPI Arie Sumarna dan Sekretaris Zulfikar SPi. Arie mengucapkan terima kasih kepada pihak DLH yang telah bekerja sama dengan KNPI membersihkan parit-parit yang tersumbat yang ada di Ibu kota Kabupaten Rohil, Bagansiapiapi. Untuk titik goro, jelas Arie, ada tiga titik, parit Sei Garam, Resetlemen Jalan Binting dan Jalan Utama.

"Ketiga lokasi itu dikerjakan secara serentak. Semoga dengan goro ini tidak ada lagi parit yang tersumbat sehingga tak ada lagi banjir di Kota Bagansiapiapi ini," kata Arie.

Kepala DLH Rohil Suwandi memberikan apresiasi kepada KNPI yang telah memiliki gagasan membantu pemerintah dan masyarakat dalam mengantisipasi banjir. Untuk petugas yang diturunkan, masih kata Suwandi, pihaknya telah menurunkan petugas parit sebanyak 50 orang.

"Untuk di lokasi ini kami menurunkan 30 orang, dititik lainnya 20 orang. Mudah-mudahan satu hari ini selesai. Kita juga akan menurunkan alat berat," katanya.

Laporan: Zulfadhli (Bagansiapiapi)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook