Pembersihan Lahan Dinilai Bisa Merusak Danau Buatan

Riau | Kamis, 14 Maret 2019 - 13:40 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru merespon dugaan perusakan lingkungan di sekitar area Danau Buatan oleh oknum pemilik lahan dengan menurunkan tim. Di lapangan, aktivitas itu memberi dampak kerusakan ekosistem. Pemilik lahan diminta untuk menghentikan penimbunan. 

Di Danau Buatan yang merupakan objek wisata itu, oleh oknum pemilik lahan, sebagian pohon-pohon di dalam lahan telah dibuang ke pinggir danau. Objek wisata merupakan daya tarik agar orang-orang mau datang berkunjung ke tempat tersebut. 

Menurut SK Menparpostel Nomor KM. 98/PW.102/MPPT-87, objek wisata adalah semua tempat atau keadaan alam yang memiliki sumber daya wisata yang dibangun dan dikembangkan, sehingga mempunyai daya tarik dan diusahakan sebagai tempat yang dikunjungi wisatawan.
Baca Juga :Sampah di Pasar Cik Puan Belum Teratasi

Kepala DLHK Kota Pekanbaru Zulfikri kepada Riau Pos, Rabu (13/3) menyebutkan, pihaknya sudah menurunkan tim. Di lapangan tim mendapati terjadi tindakan yang dinilai merusak ekosistem Danau Buatan, yakni air danau menjadi keruh dan terjadi pendangkalan akibat sedimentasi.

’’Sesuai hasil investigasi kami, pembersihan lahan dan pembuangan yang dilakukan oknum tersebut berupa material seperti tanah dan tanaman ke badan air,’’ sebutnya. 

Ia melanjutkan, laporan hasil investigasi yang dilakukan ini akan diserahkan pada Wali Kota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT.

’’Kami akan melaporkan ini ke Wali Kota dan kami sudah buat laporannya,’’ imbuhnya. 
Pihaknya, kata Zulfikri lagi, akan meminta kepada pemilik lahan untuk dapat menghentikan penimbunan di pinggir danau. 

Selain itu, kondisi Danau Buatan harus dikembalikan seperti semula tepian danau sebelum terjadi penimbunan, dan mengembalikan vegetasi di lingkungan tersebut.

’’Kami sudah melakukan identifikasi ke lapangan bersama Polsek Rumbai Pesisir dan Lurah Sungai Ambang, Kecamatan Rumbai Pesisir,’’ jelasnya. 

Dari informasi yang didapat, pembukaan lahan yang terjadi di Danau Buatan itu dilakukan untuk membuat kebun durian.

’’Menurut informasi, pemilik lahan berencana akan membuat kebun durian di Jalan Lingkar Danau Buatan, tepatnya di RT 01, RW 01 yang dilakukan pada 27-31 Januari 2019,’’ tutupnya.(ali)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook