Andi Tunggu Hasil Resmi
Ketua DPD I Golkar Riau H Arsyadjuliandi Rachman yang juga calon petahana di pilkada Gubernur Riau periode 2019-2024 mengatakan, pihaknya di Partai Golkar dalam memantau suara hanya menggunakan realcount. Karena tanpa quickcount seperti paslon lain, maka tim paslon nomor urut 4 ini hanya menunggu hasil resmi dari KPU Riau.
Sebagai Gubernur definitif Andi Rachman sapaan akrabnya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Riau yang telah bersama-sama menyukseskan pelaksanaan pencoblosan pada pilkada Riau. Baik pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau maupun pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Inhil.
“Alhamdulillah, pelaksanaan pencoblosan dalam tahapan pilkada Gubernur berjalan lancar di Riau, aman dan damai,” ujar Andi Rachman kepada Riau Pos, Rabu (27/6) malam di kediaman pribadi Jalan Sudirman, Pekanbaru.
Mengenai perhitungan suara usai pencoblosan, dijelaskan Andi pihaknya memang hanya menggunakan realcount.
“Biarlah calon lain menggunakan quickcount, nanti hasilnya juga sama dengan hasil survei,” ujar Andi Rachman.
Sebagai ketua partai, Andi Rachman menegaskan Golkar lebih percaya dengan hasil realcount karena merupakan hasil sebenarnya di lapangan.
“Sebagai calon, kami yang jelas ikut tagline KPU Berpantun, Bersih Partisipatif Adil dan Santun saja,” sambungnya.
Karenanya perihal penghitungan suara, ujar Andi, pihaknya masih tetap menunggu proses yang dilakukan secara resmi oleh pemerintah melalui KPU Riau. Disinggung mengenai klaim kemenangan menurutnya hal itu merupakan lumrah. “Klaim kemenangan itu biasa dalam politik. Kami menghargai. Tapi kita tetap menunggu keputusan akhir dan resmi dari KPU nanti,” tambahnya.
Lebih lanjut Andi Rachman mengimbau kepada seluruh pendukung paslon nomor urut 4 untuk terus mengawal proses penghitungan. Melalui saksi-saksi dia mengimbau agar dapat mengawal proses penghitungan mulai dari tingkat bawah hingga diplenokan di KPU. “Terima kasih kepada masyarakat yang sudah menyukseskan pesta demokrasi ini,” lanjutnya.
Syamsuar Menang Telak di TPS 1 Rempak
Syamsuar calon Gubernur Riau berhasil menang telak di tempat pencoblosan sendiri di TPS 1 Jalan Hang Tuah Kampung Rempak Kecamatan Siak, Rabu (27/6).
Meski saat pencoblosan turun hujan, Syamsuar didampingi istri Misnarni datang lebih awal ke TPS 1 Kampung Rempak.
Terlihat saksi dari pasangan Syamsuar-Edy Nasution, Lukman Edy- Hardianto, Firdaus-Rusli Efendi dan Arsyadjuliandi Rahman-Suyatno juga sudah berada di TPS 1 yang dipusatkan di aula SMAN 1 Siak, Kampung Rempak.
Di TPS 1 Kampung Rempak, hasil penghitungan suara urutan no 1 menang telak dengan jumlah 417 suara. Disusul nomor urut 4 dengan 39 suara, nomor urut 2 dengan 20 suara, dan nomor urut 3 dengan 7 suara.
Usai pencoblosan, Syamsuar menyampaikan rasa optimisnya memenangkan Pilgubri. Dia berjanji akan menindaklanjuti aspirasi masyarakat Riau. “Jika saya menjadi Gubernur Riau, aspirasi masyarakat akan kami tindak lanjuti,” ujarnya.
Firdaus Menang di Kandang, Rusli Kalah
Pasangan calon (paslon) nomor urut 3 Firdaus-Rusli Effendi telah menggunakan hak pilihnya di Pemilihan Gubenur Riau (Pilgubri), Rabu (27/6). Firdaus beserta keluarga mencoblos di TPS 15 Jalan Citra Sari Tangkerang Selatan, Tampan. Sedangkan Rusli beserta keluarga mencoblos di TPS 16 Jalan Cemara, Tobek Godang, Tampan. Hasilnya Firdaus unggul dengan 140 suara, disusul paslon nomor 1 dengan 90 suara, dan paslon nomor urut 4 sebanyak 54 suara. Adapun paslon nomor 2 mendapatkan 11 suara dari 295 suara sah.
Beda halnya dengan Firdaus, Rusli justru kalah di tempat dia memilih. Pasalnya di TPS 16 ini paslon nomor urut 3 ini hanya meraih 85 suara dari 272 suara sah. Paslon nomor ururt 1 Syamsuar-Edy Nasution unggul dengan 122 suara, Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno 46 suara dan Lukman Edy-Hardianto 19 suara.
Firdaus datang ke TPS sekitar pukul 07.30 WIB. Sebelum menyalurkan hak suaranya, Firdaus menyempatkan diri menyalami warga dan petugas di TPS 15. “Mudah-mudahan pilkada di Riau khususnya di Pekanbaru bisa berjalan aman, lancar, kondusif dan sejuk seperti cuaca pagi ini,” katanya.
Dia juga berharap apa pun hasil dari pemilihan ini dapat diterima dengan lapang dada oleh semua paslon. “Kami tentunya sudah nyatakan siap menang dan siap kalah. Dan jika kami kalah, maka kami siap mendukung dan bersinergi dengan pasangan yang menang dalam membangun Riau,” ujarnya.
Sementara itu Rusli datang ke TPS sekitar pukul 8.00 WIB. Dia hanya berpesan agar pilkada kali ini dapat menjadi contoh untuk selanjutnya. “Alhamdulillah, pesta demokrasi di Riau dapat berjalan dengan aman dan damai,” katanya.(nda/fas/gus/wik/egp/ted)