(RIAUPOS.CO) - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) menuntaskan pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara desa atau kelurahan, Sabtu (12/12). Hasil rekapitulasi 15 PPK tersebut, pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Andi Putra SH MH dan H Suhardiman Amby MM berhasil unggul di 11 kecamatan dalam perolehan suara dari dua paslon lainnya.
Paslon nomor urut 1 yang diusul Partai Golkar, Hanura dan PKS ini menang di Kecamatan Kuantan Tengah, Sentajo Raya, Benai, Pangean, Logas Tanah Darat, Kuantan Hilir, Kuantan Hilir Seberang, Inuman, dan Cerenti. Paslon Andi Putra-Suhardiman Amby (ASA) ini juga unggul di dua kecamatan yang jadi basis dua pesaingnya, yakni Kecamatan Pucuk Rantau dan Hulu Kuantan.
Sementara, paslon nomor urut 2, Drs H Mursini MSi-Indra Putra ST unggul di Kecamatan Kuantan Mudik dan Gunung Toar. Dan begitupula dengan paslon nomor urut 3, H Halim-Komperensi SPi MSi juga unggul di dua kecamatan, yakni Singingi dan Singingi Hilir.
“Rapat pleno tingkat PPK sudah tuntas seluruhnya,” kata Ketua KPU Kuansing, Irwan Yuhendi ST kepada Riau Pos di Telukkuantan, Sabtu (12/12).
Selanjutnya, akan dilaksanakan rapat pleno di tingkat kabupaten di KPU Kuansing. Pihaknya akan segera melaksanakannya. Namun sebelum itu, kata Irwan, akan dirapatkan dengan komisioner dan pihak terkait lainnya.
“Akan segera diplenokan di KPU. Kami rapatkan dulu. Besok (hari in, red) kami rapat untuk menentukan kapan pleno di KPU,” katanya.
Salah satu PPK yang tuntas mengggelar pleno adalah Kecamatan Pangean. Ketua PPK Pangean Dino Mashur bersyukur pleno rekapitulasi penghitungan suara desa di PPK sudah tuntas.
“Alhamdulillah tuntas. Selanjutnya kami menunggu pleno di kabupaten,” kata Dino Mashur kepada wartawan usai pleno, Sabtu (12/12).
Dari hasil rekapitulasi penghitungan suara di tingkat PPK se-Kuansing, total suara sah sebanyak 160.597 dari 230.488 jumlah daftar pemilih tetap (DPT) dengan partisipasi 70,5 persen. Paslon 1 berhasil mendapat suara 70.283 atau 44,0 persen. Selanjutnya, paslon 2 mendapat suara 36.982 atau 23.2 persen. Sedangkan paslon 3 mendapat 52.383 atau 32.8 persen.
Sementara itu, palon nomor urut 3 H Halim menanggapi hasil pilkada ini dengan bijaksana. Ia mengatakan kalau baginya politik adalah pengabdian. Mengabdi pada agama, mengabdi pada bangsa, dan mengabdi pada kepentingan rakyat. Untuk itu, H Halim menyampaikan rasa terima kasih yang tidak terhingga pada seluruh tim, simpatisan, parpol pendukung dan seluruh masyarakat Kuansing yang sudah menyambut dirinya dengan Komperensi SP MSi dengan antusias. Ia ikhlas menerima hasil pilkada serentak di Kuansing, namun tetap menunggu hasil resmi dari KPU Kuansing.
Tak hanya di Kuansing, pleno 14 kecamatan di Kabupaten Siak juga tuntas, kemarin. Semuanya sudah sampai di KPU Siak. Terakhir dari Kecamatan Tualang pada Sabtu (12/12) pagi. Komisioner Divisi Teknis KPU Siak Agus Haryanto mengatakan hingga Sabtu dini hari sudah 13 kecamatan hasil pleno masuk ke KPU.
‘’Kami belum mendapatkan informasi lebih jauh karena pleno kabupaten baru akan dilakukan pada Senin (14/12),” ungkapnya.
Disebutkannya, pleno Kabupaten Siak direncanakan digelar di Gedung Tengku Mahratu, pada Senin-Rabu (14-16/12) mendatang. Atas dasar itu pula pengamanan di KPU Siak dimaksimalkan. Mengingat saat ini semua mata tertuju ke KPU.
“Kami tidak ingin ada kesalahan dan pelanggaran sekecil apapun. Makanya kami lalukan semaksimal dan sebaik mungkin ,” sebutnya.
Lebih jauh Agus juga menyebutkan, belum bisa menjelaskan hasil sementara dari tiga kandidat, karena pleno baru akan dilakukan beberapa hari lagi. Sementara pihak kepolisian dan TNI, melakukan pengamanan maksimal. Mulai dari pengamanan Kantor KPU, sampai pengawalan hasil pleno kecamatan sampai dengan baik dan selamat di Kantor KPU.
Di Rohul Baru Tujuh Kecamatan
Sementara itu, pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara tingkat PPK di 16 kecamatan di Rokan Hulu hingga Sabtu (12/12) belum rampung. Dari 16 kecamatan yang di mulai Jumat (11/12) hingga Sabtu (12/12) pukul 20.30 WIB, baru sudah 7 kecamatan tuntas yakni di Ujungbatu, Tambusai, Kabun, Pagaran Tapah Darussalam, Pendalian IV Koto, Rambah, dan Kecamatan Bangun Purba. Sementara, 9 kecamatan lagi sedang berlangsung.