Warga Keluhkan Truk Bertonase Besar Bebas Melintas

Pekanbaru | Rabu, 31 Mei 2023 - 09:40 WIB

Warga Keluhkan Truk Bertonase Besar Bebas Melintas
Truk tonase besar masih bebas melintas di Ja­lan HR Soebrantas, Selasa (30/5/2023) siang. (MHD AKHWAN/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Bebasnya truk bertonase besar melintasi jalan dalam Kota Pekanbaru di waktu pagi, siang dan sore hari masih dikeluhkan warga Kota Bertuah. Sesuai aturan yang berlaku, truk bertonase besar hanya diperbolehkan melintas mulai dari pukul 22.00 WIB sampai 06.00 WIB.

Keberadaan truk bermuatan besar tersebut selain dinilai berbahaya dalam lalu lintas juga menyebabkan debu yang cukup tebal dan mempercepat jalan menjadi rusak. Pantauan Riau Pos, Selasa (30/5) tampak dari simpang Jalan Soekarno Hatta menuju Jalan HR Soebrantas, puluhan truk bermuatan besar silih berganti melintas di jalan protokol tersebut. Bahkan saat melintasi beriringan dengan pengendara motor dan mobil lainnya, pengendara truk bermuatan besar itu tak jarang membunyikan klakson yang cukup keras sehingga membuat pengendara dan masyarakat kaget.


Belum lagi, debu yang terbawa truk bermuatan besar itu juga kerap menganggu pengelihatan pengendara dan masyarakat.

Salah seorang pedagang motor Yuni mengaku kesal karena banyaknya truk bermuatan besar yang melintas di Jalan HR Soebrantas yang tidak pernah mengikuti aturan. Bahkan mereka semakin tak mempedulikan aturan yang melarang truk bermuatan besar melintas di jalan tersebut.

''Sudah sangat membahayakan. Pemerintah harus benar-benar bisa bersikap tegas. Sudah jelas ini bukan jalan mereka kenapa masih dibiarkan menggunakan jalan yang ramai dengan lalulintas masyarakat,'' katanya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Koko, pengendara motor. Ia juga meminta pemerintah dan pihak kepolisian setempat bisa mengambil sikap tegas kepada para supir truk bermuatan besar itu agar tidak lagi masuk kedalam badan Jalan HR Soebrantas. Karena seharusnya mereka hanya bisa melintas di jalan perbatasan Pekanbaru dan Kampar namun selama bertahun-tahun pihak terkait seakan tutup mata.

''Jangan tutup mata lah, ini membahayakan keselamatan pengendara,'' tuturnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Angkutan Dishub Kota Pekanbaru Khairunnas menjelaskan awal pekan ini Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru terus menggelar sosialisasi untuk penertiban truk tonase besar agar tidak melintas di Kota Pekanbaru.

Di mana kegiatan ini akan mulai dilakukan secara rutin hingga beberapa hari ke depan. Sehingga para pengendara truk tonase dapat memahami dan tertib lalu lintas demi keselamatan dan kenyamanan dalam berlalu lintas. ''Iya, mulai dari awal pekan ini, kami menggelar sosialisasi penertiban truk tonase besar di Kota Pekanbaru. Kami arahkan dan kami imbau kepada para pengendara truk, agar tidak melintas di jalan kota, tetapi melintas di jalan yang sudah kami tetapkan,'' ujarnya, kemarin.

Menurutnya, penindakan akan dimulai dari arah lintas Timur dan Utara. Timnya sudah memasang rambu-rambu lalu lintas sebagai penunjuk arah agar truk dapat melintas di jalan yang sudah ditentukan.Ia berharap, para pengendara truk dapat segera memahami dan mengikuti aturan yang sudah diberlakukan.

''Misalnya truk tonase besar dari arah Jalan Pasir Putih nantinya kami arahkan melintasi Jalan Kubang Raya, lalu ke Jalan Garuda sampai ke Terminal AKAP. Tidak boleh masuk Jalan SM Amin dan Jalan HR Soebrantas,'' tegasnya.(ayi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook