Gesa Kegiatan Pro Rakyat

Pekanbaru | Senin, 27 November 2023 - 09:57 WIB

Gesa Kegiatan Pro Rakyat
Munawar Syahputra (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - 15 Desember 2023 nanti menjadi batas akhir penggunaan anggaran dalam tahun berjalan. Jika lewat dari itu, maka kegiatan yang dilaksanakan akan sangat berisiko saat pembayarannya.

Untuk itu, jelang akhir tahun tersebut, anggota DPRD Kota Pekanbaru Munawar Syahputra meminta kepada Pemko Pekanbaru untuk melaksanakan kegiatan yang prioritas yang pro kepada rakyat saja. Atau melaksanakan semua kegiatan yang sudah disepakati bersama dalam APBD Perubahan 2023.


”Prioritaskan pelaksanaan kegiatan pro rakyat yang sudah disepakati, dan kami akan ikut mengawasi hal tersebut sesuai tupoksi DPRD,” kata Munawar kepada wartawan, Ahad (26/11).

Hal ini ditegaskan, karena sebelumnya, Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun sudah memastikan APBD Perubahan 2023 sudah bisa dibelanjakan. Dan kepada seluruh OPD untuk segera merealisasikan dan mengoptimalkan anggaran tersebut.

”Ya, kami dorong untuk segera dilaksanakan semua kegiatan pro rakyat itu. Jangan sampai ditunda-tunda lagi. Sebab masyarakat kita sudah menunggunya,” tegas politisi Nasdem ini.

Sebagaimana diketahui, APBD Perubahan 2023 yang diketuk palu pada 27 September 2023 lalu sebesar Rp 2,895 triliun, anggaran tersebut naik sekitar Rp 195 miliar, dari APBD Murni 2023 yang hanya Rp 2,699 triliun.

Program-program yang sudah disepakati dalam APBD itu, seperiti subsidi bunga bagi pelaku UMKM, santunan kematian miskin, beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dan tidak mampu. Lalu, bantuan masyarakat hidup sehat, dukungan pendanaan untuk Pemilu 2024, dukungan UHC atau Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah, jaminan penanganan sampah, banjir dan drainase yang rusak.

”Karena kita yakin juga, bahwa Pemko fokus untuk hal ini terutama masalah banjir, sampah, dan perbaikan jalan rusak. Apalagi ini disesuaikan dengan anggaran yang ada. Melihat kondisi saat ini, waktu sudah tidak banyak lagi, harus cepat direalisasikan,” pintanya.(yls)

Laporan AGUSTIAR, PEKANBARU









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook