Dishub Pekanbaru Amankan Dua Jukir Liar di Depan Kantor MPP Sudirman

Pekanbaru | Senin, 27 Maret 2023 - 00:02 WIB

Dishub Pekanbaru Amankan Dua Jukir Liar di Depan Kantor MPP Sudirman
Dua jukir liar di seputaran depan kantor MPP Jalan Sudirman Pekanbaru berhasil diamankan oleh UPT Perparkiran, Ahad (26/3/2023) malam. (KEPALA UPT PERPARKIRAN UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAU POS.CO) – Jurua parkir (jukir) liar yang meresahkan warga berhasil diamankan Dinas Perhubungan (Dishub) Pekanbaru melalui UPT Perparkiran, Ahad (26/3/2023) malam di Jalan Sudirman Pekanbaru. Tepatnya di seputaran depan kantor Mal Pelayanan Publik (MPP).

Kepala UPT Perparkiran, Radinal Munandar mengatakan, dua jukir liar yang mangkal di seputaran depan kantor MPP Jalan Sudirman berhasil diamankan.


"Awalnya kami mengamankan tiga jukir liar, tetapi satu orang berhasil melarikan diri. Jukir liar tersebut kami bawa ke Polsek Sukajadi untuk diproses lebih lanjut," ujar Radinal Munandar kepada Riaupos.co.

Diceritakannya, pihaknya mendapat laporan terkait adanya jukir liar di seputaran depan kantor MPP tersebut, sehingga Dishub melalui UPT Perparkiran Pekanbaru membentuk tim untuk menangkap jukir liar tersebut.

"Di mana, tim bergerak termasuk juga saya. Jadi, saya minta tim berbaur dengan masyarakat di seputaran depan MPP duduk di kursi-kursi itu. Di saat jukir liar tersebut melakukan aksinya, saya bersama tim langsung melakukan tangkap tangan dan berhasil mengamankan jukir tersebut," terangnya.

Dalam menjalankan aksinya,  jukir liar itu meminta uang parkir Rp2 ribu kepada pengendara. Radinal menegaskan di seputaran kawasan depan MPP itu tidak diperbolehkan untuk parkir kendaraan, tetapi masih ada jukir yang mengarahkan pengendara dan meminta uang parkir.

 

Laporan: Dofi Iskandar

Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook