Ada Kabar Guru Demo, Disdik Panggil Kepala SMPN 30 Pekanbaru

Pekanbaru | Selasa, 25 Oktober 2022 - 08:43 WIB

Ada Kabar Guru Demo, Disdik Panggil Kepala SMPN 30 Pekanbaru
MUZAILIS (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru memanggil Kepala Sekolah (Kasek) SMP Negeri 30 Pekanbaru Nuryenti Sofia. Pemanggilan tersebut atas dasar kabar yang berkembang terkait rencana para guru menggelar aksi demo untuk menuntut Nuryenti diganti sebagai Kasek.

Sekretaris Disdik Kota Pekanbaru Muzailis mengatakan, pada Senin (24/10) lalu pihaknya telah memanggil Nuryenti Sofia untuk dimintai penjelasan atau klarifikasi terkait informasi para guru yang minta dirinya diganti sebagai kepala sekolah.


Dari hasil pertemuan tersebut, Muzailis menyebutkan bahwa tidak benar kabar adanya keinginan para guru agar Kasek diganti. Apalagi sampai ada informasi guru akan melakukan aksi demo untuk menyampaikan tuntutan mereka.

"Miskomunikasi sebenarnya. Kesalahpahaman. Informasinya kurang jelas. Tadi sudah saya panggil kepala sekolahnya," ujar Muzailis kepada Riau Pos, kemarin.

Dijelaskannya, pemanggilan tersebut dilakukan karena beredar kabar para guru SMPN 30 Pekanbaru akan melaksanakan aksi demo di Kantor Disdik Pekanbaru. Namun sampai Senin kemarin tidak ada pihak guru yang mendatangi Disdik Kota Pekanbaru untuk melakukan aksi demo tersebut.

Karena tidak ada aksi demo dan kedatangan para guru tersebut, pihak Disdik Pekanbaru akhirnya memanggil Kepala SMPN 30 Pekanbaru untuk mengketahui kepastian informasi tersebut. Berdasarkan keterangan Nuryenti, Muzailis menyebutkan tidak ada persoalan antara guru dan kasek dan kabar tersebut tidak benar.

Ia tidak menjelaskan secara rinci persoalan yang terjadi di SMPN 30 Pekanbaru serta kesalahpahaman seperti apa yang sudah terjadi di internal sekolah tersebut, yakni antara para guru dan kaseknya.

Sementara Kepala SMP Negeri 30 Pekanbaru Nuryenti Sofia tidak dapat dikonfirmasi Riau Pos sampai pukul17.22 WIB. Saat dihubungi melalui telepon seluler, ia tidak mengangkat panggilan teleponnya. Begitu juga pesan melalui WhatsApp (WA) tidak dibalas.(ilo)

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook