Kunjungan Berobat di Puskesmas Meningkat

Pekanbaru | Kamis, 23 November 2023 - 10:27 WIB

Kunjungan Berobat di Puskesmas Meningkat
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru Zaini Rizaldy Saragih (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Ribuan warga Kota Pekanbaru sudah menikmati layanan kesehatan lewat program Universal Heatlh Coverage (UHC) atau Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah (JKPB) sejak diluncurkan Juli lalu oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru Zaini Rizaldy Saragih mengatakan, sejak program berobat gratis ini diluncurkan, tingkat kunjungan masyarakat ke Puskesmas meningkat. ”Jumlah pasien harian membeludak hampir merata di 21 puskemas yang ada di Kota Pekanbaru. Rata-rata peningkatan jumlah pasien di puskesmas mencapai sepuluh persen. Ada puskesmas yang menerima pasien dalam sehari berkisar 100 hingga 150 orang. Bahkan ada di sejumlah puskesmas yang melayani dua ratus hingga dua ratus lebih pasien dalam sehari,”kata Kepala Zaini Rizaldy Saragih, Rabu (22/11).


Ia menuturkan, dari evaluasi, sejumlah puskesmas mengeluhkan karena terbatasnya dokter maupun tenaga kesehatan. Keterbatasan ini terjadi karena pada saat bersamaan puskemas sedang menjalani proses akreditasi.

Zaini mendorong agar ada upaya promosi kesehatan sebagai cara promotif dan preventif mencegah gangguan kesehatan. Upaya ini diharapkan dapat mencegah angka masyarakat yang terserang penyakit. Mereka juga harus mencegah meningkatkannya angka mortalitas atau kematian di sekitar puskemas akibat penyakit.

Untuk diketahui, dalam program UHC, ada 144 jenis penyakit yang ditanggung untuk layanan ini. Masyarakat Pekanbaru bisa berobat secara gratis hanya dengan menunjukkan KTP ke fasilitas kesehatan yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan.(dof)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook