Oktober, Kontraktor IPAL Janji Perbaiki Jalan Rusak

Pekanbaru | Selasa, 20 September 2022 - 11:13 WIB

Oktober, Kontraktor IPAL Janji Perbaiki Jalan Rusak
Pengendara melintas di Jalan KH Ahmad Dahlan yang rusak dampak dari galian proyek IPAL, Senin (19/9/2022). (MHD AKHWAN/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru terus mendorong pihak kontraktor pekerjaan galian Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) agar segera menuntaskan perbaikan dan merapikan jalan yang rusak akibat galian.

Bahkan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas PUPR bersama dengan Pemerintah Provinsi Riau telah mengundang pihak kontraktor IPAL untuk menggelar rapat membahas perbaikan jalan yang rusak akibat galian IPAL belum lama ini.


"Hasil rapat, agar pihak kontraktor IPAL bisa segera melakukan perbaikan atau merapikan kondisi jalan-jalan yang rusak bekas galian IPAL," ungkap Kepala Dinas PUPR Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, Senin (19/9).

Lanjutnya, dalam rapat tersebut, Sekdaprov Riau juga menanyakan kepada pihak kontraktor IPAL apa kendala yang dihadapi dalam melakukan perbaikan jalan rusak tersebut. "Pak Sekdaprov waktu itu menanyakan apa kendalanya? Apakah sulit mendapatkan material? Dan lain-lain," katanya lagi.

Sekdaprov juga menginstruksikan kepada Dinas PUPR Pekanbaru agar membantu memfasilitasi pihak kontraktor IPAL mendapatkan material yang diperlukan untuk memperbaiki jalan. "Kami akan membantu pihak IPAL dalam mendapatkan kebutuhan material (aspal, red), dan kami akan saling berkoordinasi. Intinya bagaimana agar kontraktor IPAL bisa segera merapikan atau memperbaiki jalan yang rusak akibat galian IPAL," ungkapnya.

Bahkan, Indra Pomi Nasution mengungkapkan, pada September atau Oktober, pihak kontraktor ditarget selesai melakukan overlay semua ruas jalan yang rusak akibat galian tersebut.

"Tetapi kan kalau di lihat, di titik-titik tertentu saja yang belum dikerjakan. Seperti contoh misalnya di Jalan Ahmad Dahlan, itu sebagian besar sudah dikerjakan, cuma di beberapa titik mungkin yang belum rapi. Kemudian di Jalan Dahlia, Jalan Teratai yang belum rapi. Jadi itu mungkin yang harus digesa perbaikan oleh kawan-kawan kontraktor IPAL. Mereka laporan ke kami pada September atau Oktober ini tuntaskan overlay ruas jalan rusak," pungkasnya.(yls)


Laporan dofi iskandar, pekanbaru


 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook