Camat Tenayan Raya Tinjau Peternak Sapi Kurban

Pekanbaru | Senin, 12 Juli 2021 - 11:13 WIB

Camat Tenayan Raya Tinjau Peternak Sapi Kurban
Camat Tenayan Raya, Indah Vidya Astuti

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Guna memastikan ketersediaan sapi jelang hari raya Iduladha 2021 mendatang, Camat Tenayan Raya, Indah Vidya Astuti melalukan peninjauan langsung ke sejumlah kelompok peternak sapi di wilayahnya, Sabtu (10/7) lalu.

Menurut Indah, kegiatan peninjauan terhadap para peternak sapi di Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya ini guna melihat langsung kondisi sapi warga dan mendengarkan keluhan dari para peternak sapi yang berada di RW 12.


Apalagi saat ini di Tenayan Raya  terdapat sekitar 80 kelompok tani yang masih aktif berternak sapi kurban dan berjuang untuk bangkit dari dampak pandemi Covid-19, seperti Kelompok Tani Subur Jaya.

"Kunjungan kali ini bertujuan untuk meninjau langsung kondisi sapi peliharaan kelompok tani yang akan dijual untuk menjadi hewan kurban kepada masyarakat. Di sisi lain kunjungan kali ini juga untuk melihat kondisi para peternak sapi dan mendengarkan keluhan para peternak sapi yang saat ini masih sangat semangat dan berjuang mengembangkan usaha di bidang perternakan," ucapnya.

Lanjut Indah, ke depan pihak pemerintah melalui kecamatan akan terus membantu para peternak untuk memenuhi kebutuhan para peternak.

"Kami akan coba membantu para peternak agar bisa menjual hewan ternaknya jelang Iduladha ini, karena sudah pasti mereka sangat terdampak akibat pandemi Covid-19 yang membuat penjualan mereka turun drastis," kata dia.

Sementara itu, Ketua kelompok Peternak Subur Jaya Langkeriyanto mengatakan, saat ini kelompok Peternak Subur Jaya telah mempersiapkan sebanyak 23 ekor sapi yang siap dijual di hari raya.(ayi)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook