Atasi Banjir, Box Culvert Dipasang

Pekanbaru | Kamis, 11 Agustus 2022 - 09:27 WIB

Atasi Banjir, Box Culvert Dipasang
Alat berat diturunkan untuk menggali badan Jalan Gulama, Kecamatan Marpoyan Damai untuk dipasang box culvert, Sabtu (6/8/2022). Pemasangan box culvert telah selesai dan jalan sudah bisa dilalui kendaraan. (DINAS PUPR UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Akhir pekan lalu, Dinas PUPR Kota Pekanbaru melakukan pemasangan box culvert atau gorong-gorong di Jalan Gulama tepatnya di depan Kantor Lurah Tangkerang Barat. Ini untuk mengatasi masalah banjir yang kerap terjadi di kawasan tersebut.

Pantauan Riau Pos, Rabu (10/8) tak tampak lagi alat berat yang sempat dikerahkan untuk menggali badan Jalan Gulama tempat dipasangnya gorong-gorong.


Pembangunan gorong-gorong sendiri sudah selesai. Hanya tinggal menunggu pemadatan tanah. Selain itu badan Jalan Gulama yang sebelumnya tak dapat dilintasi kini sudah dapat dilintasi kembali oleh pengguna jalan.

Salah seorang warga sekitar Herman mengaku sangat berharap pembuatan box culvert dapat mengatasi permasalahan banjir yang kerap melanda kawasan tersebut saat hujan turun.

"Ya semoga kawasan kami ini tidak banjir lagi. Dan semoga seluruh drainase yang ada di sini bisa dibeton agar dapat mengatasi masalah banjir," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi  menjelaskan, salah satu upaya mengatasi banjir yang dilakukan oleh Dinas PUPR Kota Pekanbaru berupa melakukan normalisasi drainase di Jalan Gulama, Kecamatan Marpoyan Damai dengan memasang box culvert atau gorong-gorong untuk mencegah banjir di wilayah setempat.

Bahkan, tim pasukan kuning dari Dinas PUPR Kota Pekanbaru juga telah melakukan pembersihan sampah dan tanaman liar yang tumbuh menutupi drainase di Jalan Gulama. Dirinya berharap dengan pembersihan dan pembangunan box culvert tersebut masyarakat juga tetap menjaga kebersihan lingkungannya denga tidak membuang sampah di sekitar drainase guna mengantisipasi terjadinya genangan saat hujan turun.

"Pemasangan box culvert ini juga dikarenakan tidak memadainya gorong-gorong yang ada di Jalan Gulama. Pasukan kuning kita juga telah turun untuk mengangkut semua sampah-sampah yang menghalangi aliran air," tegasnya.(ayi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook