PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Gubernur (Gubri) Riau Drs H Syamsuar mengajak masyarakat untuk terus memakmurkan masjid. Hal itu disampaikan gubri saat melakukan peresmian Masjid Ar Rahim Jalan Hang Tuah, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Kamis (9/3).
Disebutkan gubri, setelah memfungsikan masjid hal yang paling penting selanjutnya bagaimana memakmurkan masjid.
"Yang perlu dilakukan dalam memakmurkan masjid selain mengisi pengajian, juga perlu kegiatan yang menambah keimanan kita terhadap Allah SWT. Termasuk memberdayakan remaja masjid," kata gubri.
Penggunaan masjid ini ditandai dengan penandatanganan batu prasasti oleh Gubernur Riau, yang disaksikan mantan Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Dr Pria Budi, Kakanwil Kemenag Riau Mahyudin dan sejumlah pejabat.
Ditambahkannya, bagaimana nantinya remaja masjid ini mampu terus mensyiarkan Islam. "Saya berharap Masjid Ar Rahim ini nantinya memiliki remaja masjid yang bisa dicontoh oleh masjid-masjid lain yang ada di Pekanbaru," ungkapnya.
Masjid Ar Rahim ini sendiri peletakan batu pertamanya dilakukan oleh Gubernur Riau Syamsuar dan Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal pada 15 Mei 2022 lalu.
Masih menurut gubri, selain remaja masjid, dirinya juga berharap nantinya masjid ini bisa menjadi tempat orang-orang tua menghafal Al-Qur’an. "Mudah-mudahan orang-orang tua kami disamping mengikuti pengajian kita juga menghafal Al-Qur’an," katanya.
Sementara itu, pendiri Masjid Ar Rahim Wan Syamsir Yus menyampaikan rasa syukur atas dapat berdirinya masjid ini. "Alhamdulillah masjid ini bisa kita resmikan menjelang masuk bulan Ramadan," ungkapnya.
Menurutnya, masjid ini berdiri atas niatan dari almarhumah istrinya. "Saya juga merasa terharu karena juga merupakan gagasan dari almarhum istri, dan sekaligus dananya tapi mungkin belum cukup hingga juga dibantu gabungan dari anak dan juga secara bergotong royong dengan para sahabat saya," ungkap mantan Sekdaprov Riau ini.(sol)