Jelang Idul Fitri, Perbaikan Jalan Digesa

Pekanbaru | Sabtu, 02 Juni 2018 - 12:09 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Perbaikan sejumlah ruas jalan rusak di Kota Bertuah menjadi prioritas Pemko Pekanbaru. Hal ini mengingat jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah, diperkirakan arus mobilisasi kendaraan mengalami peningkatan.

Plt Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru A Saat mengatakan, pihaknya masih melakukan perbaikan jalan rusak pada jalur-jalur alternatif yang dilalui pengendara selama proses pembangunan dua jembatan layang berlangsung.

Baca Juga :Jalan Kaharuddin Nasution Rusak Parah

“Prioritas kami pertama akan yang mesti kita selesaikan jalur alternatif, ini hampir selesai. Lalu kami juga akan memperbaiki jalan-jalan kota yang rusak menjelang Idul Fitri,” ujar A Saat kepada Riau Pos, Jumat (1/6).

Diakui Saat, hampir sebagaian besar jalan di Pekanbaru dalam kondisi rusak. Akan tetapi perbaikannya tidak bisa dilakukan secara keseluruhan, melainkan dilaksanakan secara bertahap. “Kami tetap mengejar perbaikannya, tapi bertahap. Kini sejumlah jalan yang ramai dan pada dilalui telah dilakukan penggalian,” jelasnya.

Sekretaris Dinas PUPR itu memaparkan, ruas jalan yang ditelah dilakukan penggalian permukaan aspal yang rusak di antaranya, Jalan Teratai, Jalan Paus dan jalan lainnya.

Dalam waktu dekat jalan tersebut akan segera ditambal sulam. “Sebagian yang rusak telah digali, tinggal diaspal saja. Mengapa semua jalan rusak tidak kami gali, dikhawatirkan material aspalnya datang lama, kondisi ini dikhawatirkan menimbulkan masalah baru,” papar Saat.

Ketika disingggung mengenai anggaran perbaikan jalan melaui tambal sulam, ia menyampaikan sekitaran Rp1,5 miliar. Anggaran itu dimasuk dalam kegiatan operasional. Ditambahkan, jika dana tersebut kurang pihaknya akan kembali mengajukannya di APBD-P.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook