Jangankan membuang tiga angka, dua angka pun haram lepas ke tangan Palace. Terpisah, Fabian Delph meminta rekan-rekannya tidak lagi membuang poin. Dari 11 kali laga home, City sudah kehilangan angka penuh dalam tiga laga. Dua kali mereka kalah, dan sekali tertahan.
Bagusnya, Palace yang datang ke Manchester kali ini bukanlah tim penuh kejutan seperti Desember lalu. Ketika itu, Palace tidak terkalahkan dalam empat laga mulai pekan ke-14 hingga pekan ke-17. Dalam empat laga mereka tiga kali menang dan hanya sekali bermain imbang.
Palace yang datang adalah Palace yang dalam masa pesakitan. Sejak boxing day lalu, klub asal London Selatan hanya meraup dua poin dari empat laga.(ren)
Editor: Deni Andrian