PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Ahad (31/7) malam, jemaah haji kloter 5 BTH atau kloter dua Riau tiba di Debarkasi Haji Antara (DHA) Riau, pukul 23.45 WIB. Kloter 5 BTH berjumlah 446 orang merupakan jemaah haji asal Kabupaten Kampar, Kabupaten Indragiri Hulu, dan Pekanbaru.
Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau Masrul Kasmy mengatakan, dari hasil pemeriksaaan terhadap 446 jemaah haji Kloter 5 BTH tersebut, tidak ada yang ditemukan positif Covid-19.
"Alhamdulilah seluruh jemaah haji Kloter 5 BTH setelah dicek tidak ada yang positif Covid-19. Pagi harinya semua juga langsung dipulangkan, namun ada satu jemaah yang meninggal dunia dalam perjalanan ke Inhu. Kemungkinan karena kelelahan,"ujarnya kepada Riau Pos, Ahad (1/8).
Seorang jemaah haji Riau asal Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), meninggal dunia dalam perjalanan pulang dari Debarkasi Haji Antara Riau, Senin (1/8). Jemaah tersebut atas nama Zulmishar bin Muhammad Ali Ahmad.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Riau Mahyudin mengatakan, jemaah atas nama Zulmishar diberangkatkan pada pukul 09.30 WIB dari Debarkasi Haji Antara Riau. "Innalilahi wa innailaihirojiun, berita duka datang dari jemaah haji asal Kabupaten Inhu. Dalam perjalanan kembali ke daerah atas nama Zulmishar bin Muhammad Ali Ahmad meninggal saat istirahat sebentar di Km 55 menuju Rengat,"katanya.
Pihaknya menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya jemaah haji asal Inhu tersebut. "Saya menyampaikan duka yang mendalam atas meninggalnya jemaah haji Inhu dalam perjalanan kembali ke daerahnya. Semoga almarhum mendapatkan tempat yang terbaik di sisi Allah dan keluarga yang ditinggalkan tabah menerima cobaan ini. Jemaah yang bertempat tinggal di Desa Sekip Hilir Inhu tersebut berangkat bersama istri,"ujarnya.
Mahyuddin menjelaskan, pada Ahad (31/7) malam, pihaknya menerima dan menyerahkan ke daerah jemaah haji Kloter 5 BTH atau kloter dua Riau pukul 23.45 WIB. Dalam sambutannya Mahyudin mengucapkan selamat datang kembali ke Tanah Air kepada para jemaah. Ia mendoakan semoga menjadi haji yang mabrur. "Sekembalinya dari Tanah Suci dan berada di tengah-tengah keluarga, masyarakat, maka hendaklah jemaah haji ini dapat menjadi panutan dengan selalu meningkatkan ketakwaan dan memperbanyak amal kebaikan, serta memperkuat keimanan kepada Allah SWT,"ujarnya.
Sementara itu, H Syamsuatir dalam laporannya sebagai Ketua kloter mengatakan, jemaah haji Kloter 5 BTH ini kembali ke daerahnya berjumlah 446 dengan rincian 334 jemaah haji asal Indragiri Hulu, 101 asal Kampar, dan tujuh orang asal Pekanbaru. "Di awal keberangkatan jemaah haji lengkap berjumlah 450 orang. Namun terdapat 2 jemaah haji yang meninggal di Tanah Suci. Yang meninggal sebelum puncak haji telah dilakukan badal hajinya oleh petugas. Sedangkan satu orang lagi meninggal satu hari setelah pelaksana ibadah haji,"katanya.
Memasuki Debarkasi Haji Antara Riau, jemaah haji yang tergabung dalam Kloter 5 BTH terlebih dahulu melalui pemeriksaan antigen yang merupakan persyaratan setelah melaksanakan perjalanan dari luar negeri.
Disambut Plt Kepala Kemenag Pekanbaru
Sementara itu, sebanyak tujuh jemaah haji asal Pekanbaru sampai dalam keadaan sehat tanpa perlu isolasi pada Senin (1/8) dini hari. Jemaah Haji pertama Pekanbaru yang tiba dari Arab Saudi itu sampai sekitar pukul 00.20 WIB.
Mereka langsung disambut Plt Kepala Kemenag Pekanbaru H Abdul Wahid dan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kota Pekanbaru. Jemaah sebelumnya lebih dulu melalui proses penerimaan di Debarkasi Haji Antara Riau untuk pengecekan kesehatan.
"Hari ini (kemarin, red) jemaah Pekanbaru sebanyak 7 orang sudah tiba di Pekanbaru dengan selamat. Kita melakukan penjemputan jemaah di Asrama Haji Riau. Setelah prosesi penerimaan jemaah kita bawa ke Kantor Kemenag Pekanbaru. Keluarga tidak perlu menjemput di Asrama Haji Riau. Cukup di Kantor Kemenag Pekanbaru,"kata Abdul Wahid.
Pada kesempatan itu Abdul Wahid menyampaikan ucapan terima kasih kepada petugas yang mendampingi jemaah selama menjalankan ibadahnya di Tanah Suci. "Terima kasih kepada seluruh petugas atas apa yang telah dilakukan selama menjalani ibadah di Tanah Suci. Semoga menjadi amal yang tak ternilai di mata Allah SWT,"sebut Wahid.
Jemaah haji asal Pekanbaru kembali dijadwalkan tiba di Debarkasi Haji Antara Riau di Kota Bertuah pada Rabu (3/8) besok. Rombongan besar sebanyak 442 orang yang tergabung dalam kloter 6 tersebut, dijadwalkan tiba pada pukul 4.30 WIB besok.(sol/end)