LIPUTAN KHUSUS

Maksimalkan Bangunan Eks PON di Daerah

Liputan Khusus | Minggu, 15 November 2015 - 09:56 WIB

Maksimalkan Bangunan Eks PON di Daerah
Tulisan di gerbang utama di Jalan Naga Sakti menuju kawasan Stadion Utama, rontok satu persatu. Foto diambil Jumat (13/11/2015).CF2/MIRSHAL/RIAU POS

Kuansing juga merupakan salah satu kabupaten yang menjadi tempat pelaksanaan PON 2012. Berjarak sekitar 25 kilometer dari ibukota kabupaten Kuansing, yakni Telukkuantan, terdapat sebuah venue dayung, tepatnya di Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik. Kendati sudah lama tidak digunakan, namun Pemkab Kuansing kerapkali melaksanakan kegiatan di salah satu halaman parkir venue tersebut.

Tidak sulit menjangkau venue dayung ini. Jalannya aspal dan bisa dijangkau dengan kendaraan apapun. Bahkan venue ini menjadi salah satu tujuan wisata bagi warga Kuansing, terutama yang berada di wilayah Kuantan Mudik dan sekitarnya.

Baca Juga :Runner-up, Tornado FC Berharap Tiket Tambahan

Meski lapangan parkir selalu menjadi pusat kegiatan masyarakat, tapi bangunannya tidak terawat. Berdebu. Begitu pula dengan sejumlah perahu yang terparkir di wilayah itu, juga dipenuhi debu meski tertata rapi.

Sejak selesai digunakan dalam pesta untuk dayung pada 2012 lalu, salah satu dermaganya rusak. Bahkan sudah pernah ditinjau oleh DPRD Provinsi Riau. “Kita akan coba memanfaatkan venue ini untuk pengembangan olahraga. Kita juga sedang merencanakan langkah-langkah selanjutnya dengan pihak provinsi agar venue ini terkelola dengan baik,” kata Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kuansing, Marwan SPd MM, belum lama ini.(aal/amn/jps/kun)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook