PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tak banyak yang tahu Riau memiliki lapangan squash berstandar nasional. Ternyata, venue olahraga raket yang berasal dari Inggris ini berada di Stadion Utama Riau Jalan Naga Sakti, Simpang Baru, Pekanbaru. Lapangan squash berada satu atap atau berada di salah satu ruangan di Stadion Utama Riau. Saat ini lapangan squash dalam perbaikan.
‘’Kondisi lantai lapangan sudah keropos. Pasalnya, sejak PON 2012 lalu lapangan ini tidak penah diperbaiki,’’ ujar Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Riau H Boby Rachmat SSTP MSi AIFO-P didampingi Kepala Bidang (Kabid) Sarana dan Kemitraan Dispora Riau Dr Gendraya Rohaini ST MSi dan Sub Koordinator Pengembangan dan Kemitraan Sarana Prasarana Dispora Riau Benny Saputra, Senin (23/10).
Lebih lanjut, Sub Koordinator Pengembangan dan Kemitraan Sarana Prasarana Dispora Riau Benny Saputra menjelaskan di Stadion Utama Riau tersebut ada dua lapangan squash. Saat ini lantai lapangan yang menggunakan parket sudah keropos. ‘’Bahkan parket lantai tersebut dipesan dari Pulau Jawa. Pengerjaan perbaikan lantai ini berkoordinasi dengan Pengprov Squash (PSI),’’ ujarnya.
Dikatakan Benny, sengaja melibatkan Pengprov Squash karena mereka lebih paham standar lapangan, khususnya parket yang digunakan. Apalagi, lapangan ini akan dipakai atlet squash Riau untuk latihan sehari-hari. ‘’Tapi, tak tertutup kemungkinan lapangan ini bis disewakan jika ada yang mau menggelar kejuaraan squash di sini,’’ ujarnya.
Sementara itu, Kabid Sarana Prasarana dan Kemitraan Dispora Riau Dr Gendraya Rohaini ST MSi menambahkan, selain squash, eks venue PON 2012 yang dikelola Dispora Riau juga disewakan. Masyarakat juga bisa mencari infromasi peminjaman eks venue PON yang dikelola Dispora Riau lewat Aplikasi Siraga (Sistem Informasi Sarana Olahraga).
Lewat aplikasi Siraga ini, masyakarat bisa memilih venue, booking jadwal, dan langsung bayar. Aplikasi Siraga ini untuk memudahkan masyarakat untuk mengatur jadwal peminjaman venue dan lainnya. Pesan lewat handphone juga bisa. ‘’Namun, saat ini ada tujuh venue yang disterilkan hingga usai Porwil XI,’’ ujarnya.
Ketujuh venue tersebut di antaranya Gelanggang Remaja, Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Hall Sepaktakraw di Kompleks Bandar Serai, Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Stadion Utama Riau, Jalan Naga Sakti Simpang Baru, Pekanbaru, Stadion Kaharuddin Nasution Sport Center Rumbai, Hall A Basket Sport Center Rumbai, Hall Beladiri Sport Center Rumbai, dan Aquatic Sport Center Rumbai.
Masyarakat yang ingin meminjam venue dan sarana olahraga yang dikelola Dispora Riau juga bisa memindai barcode Siraga di pintu masuk utama Kantor Dispora Riau serta di Bidang Sarana Prasarana dan Kemitraan Dispora Riau Jalan Sutomo nomor 114 Pekanbaru. Atau bisa juga mengunjungi website resmi Dispora Riau yakni www.dispora.riau.go.id. Di website ini juga ditampilkan aplikasi Siraga.(ifr)
Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru