RIAUPOS.CO -- Ladies yang memiliki anak perempuan tentunya nggak asing ya dengan boneka dan rumah-rumahan boneka atau doll haouse. Anak perempuan, biasanya memang suka memainkannya. Bentuknya yang lucu, menggemaskan dan mirip seperti rumah nyata dengan dominasi warna pink-putih, membuat doll house ini jadi rumah impian bagi banyak anak perempuan.
Hal ini nyatanya menjadi inspirasi bagi Arie Rieyanthie dalam mendesain rumah miliknya. Dengan dominasi warna pink-putih yang kuat, rumah milik wanita berkulit putih ini sangat mirip dengan doll house. Namun di dunia nyata.
‘’Tema rumah saya memang pink-white atau perpaduan dari warna merah jambu dan putih. Basically, saya memang pecinta kedua warna ini. Apalagi jika keduanya sudah digabungkan. Dapat menciptakan nuansa comfy dan romantic di dalam rumah,’’ ujarnya kepada Riau Pos.
Untuk warna pink-nya sendiri, Arie memilih warna pink yang soft atau lembut. Seperti warna rose, blush, watermelon, flamingo dan juga rouge. Warna-warna ini ia gunakan hampir di seluruh penjuru rumah. Mulai dari cat dinding, furniture hingga printilan.
Misalnya pada ruang tamu. Perpaduan antara pink dan putih terdapat pada dindingnya. Ia membagi dinding menjadi dua layer dengan layer atas berwarna pink dan layer bawah berwarna putih. Agar tidak monoton, bagian layar bawah ia modifikasi menjadi ala American house dengan lis-lis yang klasik dan elegan.
Permainan motif tak banyak terlihat dalam ruangan ini. Arie tampaknya benar-benar ingin warna pink dan putih menguasai ruang tersebut. Dari segi furniture, kebanyakan ia menggunakan furniture berwarna putih polos yang memiliki desain ala vintage. Aneka printilan lucu seperti pajangan berbentuk burung flamingo kecil ia susun di atas meja. Penamabahan kaktus dan tanaman monstera di dalam ruangan, menambah kesan fresh dalam ruangan tersebut.
Dari ruangan lain, yakni kamar, atmosfer doll house kembali menyerebak. Ini terlihat jelas dari pemilihan ranjang yang klasik ala ranjang di dunia boneka. Dan salah satu dinding pada kamar juga terbuat dari kayu yang disusun persis seperti rumah boneka. Bikin betah banget deh pokonya.
Nah, untuk urusan dapur, Arie lebih mengandalkan warna putih. Kitchen set dapurnya semua berwarna putih bersih. Sentuhan warna pink tampak dari berbagai printilan yang ada di dapur. Sehingga tidak serta-merta menghilangkan kedua kombinasi warna tersebut.
So, gimana nih menurut pendapat Ladies? Apakah kamu juga ingin mewujudkan rumah impian dengan warna pink seperti Arie? Dijamin deh warna ini bikin rumahmu tampak seperti doll house di dunia nyata. Di sisi lain, pemilihan tema ini juga pas banget buat Ladies yang lagi punya baby girl di dalam rumah. Mereka pastinya akan bangga memiliki seorang ibu yang pintar membuat dekorasi rumah seperti rumah boneka yang mereka impikan.(nto)
Reporter/Penulis: Siti Azura
Editor: Eko Faizin