Konsumsi dan Simpan Sabu, Oknum Ormas Pemuda Digerebek

Kriminal | Senin, 11 Maret 2019 - 11:15 WIB

DUMAI (RIAUPOS.CO) - AR (38) harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan hukum. Pasalnya warga Bukit Datuk itu diduga terlibat jaringan narkoba dan mengonsumsi narkoba di rumahnya di Jalan Bukit Datuk Lama. Atas perbuatannya tersebut kini pelaku harus mendekam dalam sel tahanan Mapolsek Medang Kampai. Pelaku diketahui merupakan salah satu anggota ormas pemuda di Kota Dumai.

Informasi yang dihimpun, pelaku diamankan, Sabtu (9/3). Pada saat itu Tim Opsnal Polsek Medang Kampai mendapat  informasi dari masyarakat bahwa di salah satu rumah warga yang berada di Jalan Bukit Datuk Lama sedang berlangsung transaksi narkotika jenis sabu-sabu.

 Setelah mendapatkan informasi tersebut, lalu tim melakukan penyelidikan di lokasi tempat kejadian. Setelah memastikan informasi tersebut akurat dilakukan penggerebekan terhadap rumah diduga pelaku AR. Polisi menemukan barang bukti berupa satu paket kecil diduga narkotika jenis sabu yang disimpan di dalam sebuah bungkus rokok yang disimpan di kantong baju ormas pemuda yang tergantung di belakang televisi. Tidak hanya memiliki paket sabu, pria itu juga mengonsumsi sabu tersebut, itu dibuktikan dengan temuan alat hisab sabu seperti bong, pipet, pirek kaca, mancis dan beberapa barang bukti lainnya. Diduga kuat pelaku baru saja mengonsumsi bubuk haram.
Baca Juga :Kodim 0302/Inhu Amankan Pengedar Sabu Seberat 11,62 gram

“Saat ini pelaku sedang diperiksa secara intensif oleh penyidik terkait dugaan kepemilikan sabu tersebut,” ujar Kapolres Dumai AKBP Restika P Nainggolan melalui Paur Humas Polres Dumai Iptu Dedi Nofarizal, Ahad (10/3).

Ia mengatakan polisi juga masih melakukan pengembangan dari mana pelaku mendapatkan serbuk haram tersebut. “Pelaku diduga  melanggar Pasal 114 Ayat (1) Jo Pasal 132 Ayat (1) Jo Pasal 127 (1) UU RI Nomor 35/2009 tentang Narkotika dengan hukum penjara minimal empat tahun,” tuturnya.

Ia juga meminta masyarakat terus berperan aktif memberikan informasi adanya penyalahgunaan narkoba di Kota Dumai. “Memang selama ini banyak peran masyarakat sangat membantu terungkapnya kasus narkoba di Kota Dumai,” tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook