KUNJUNGAN KE AMERIKA

Presiden Ajak Anak-anak di Silicon Valley Kembali ke Indonesia

Internasional | Rabu, 17 Februari 2016 - 18:34 WIB

Presiden Ajak Anak-anak di Silicon Valley Kembali ke Indonesia

SAN FRANSISCO (RIAUPOS.CO) — Dalam lawatannya ke Amerika Serikat, Presiden Joko Widodo meminta anak-anak muda Indonesia yang berada di sana untuk pulang. Kepulangan itu dimaksudkan untuk mengembangkan karier mereka di tanah air.

Presiden mengatakan, generasi muda Indonesia tidak perlu ragu kembali ke negeri asal.

Baca Juga :MAKI Bakal Gugat ke PTUN, jika Firli Bahuri Tak Diberhentikan Tidak dengan Hormat dari KPK

"Mau pulang, pulang aja," ujar Jokowi ketika bertemu ‎dengan Diaspora Indonesia di Auditorium Palace of Fine Arts, San Francisco, Selasa (16/2/2016).

Hal itu disampaikan Jokowi untuk menjawab pertanyaan Maya, seorang profesional yang bekerja di bidang IT di Silicon Valley‎, San Francisco.

Maya menanyakan tentang kemudahan apa yang akan diberikan pemerintah Indonesia untuk anak-anak muda kreatif yang telah memiliki jejaring untuk mengembangkan digital ekonomi di tanah air.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook