Soal Rekrutmen PPPK, Tunggu Instruksi Bupati

Interaktif | Jumat, 15 Februari 2019 - 09:12 WIB

Soal Rekrutmen PPPK, Tunggu Instruksi Bupati

Pak Bupati Kuansing, untuk perekrutan PPPK kapan akan dilakukan.

Ditunggu-tunggu kok tidak kunjung ada?

Baca Juga :Kapolres Siak Ajak Masyarakat Jaga Keamanan dan Ketertiban

WA:0813659XXX

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Meski Badan Kepegawaian Nasional (BKN) telah mengumumkan perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), namun Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi hingga kini belum bisa membeberkan terkait kapan rekrutmen PPPK. ‘’Kalau soal itu, tentu kami laporkan dulu ke bupati. Saat ini pak bupati sedang di luar kota. Setelah beliau pulang, kami akan laporkan,’’ ujar Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing, Hernalis SSos kepada wartawan, Selasa (12/2).

Hernalis melanjutkan, apabila persoalan tersebut sudah dilaporkan ke Bupati Kuansing, dan disetujui, maka pihaknya akan segera melaksanakan seleksi sesegera mungkin. ‘’Ada sedikit masalah. Pasalnya, untuk PPPK ini tidak dianggarkan di APBD 2019, karena kebijakan dari pemerintah pusat itu keluar setelah APBD 2019 disahkan,’’ kata Hernalis.

Persoalan belum pastinya perekrutan PPPK tersebut, lanjut Hernalis, terjadi di seluruh kabupaten/kota di Riau. Bahkan, sesuai rapat pekan lalu bersama BKPP Riau dan BKN, hampir semua kabupaten menyatakan belum siap melaksanakan rekrutmen tersebut.

Walaupun demikian, sambung Hernalis, pihaknya tetap melakukan persiapan untuk pelaksanaan seleksi PPPK gelombang pertama tersebut. Bahkan untuk tempat seleksi, akan dilaksanakan di SMKN 2 Telukkuantan. Hernalis juga membeberkan terkait jumlah peserta yang akan mengikuti seleksi.

‘’Untuk Kuansing, jumlahnya 98 orang, dengan rincian tenaga guru 50 orang dan tenaga penyuluh pertanian 48 orang. Ini data dari BKN, tapi data ini masih akan kami verifikasi lagi, yang pasti jumlahnya tidak akan melebihi dari 98 orang, malahan bisa berkurang. Karena siapa tahu dari data tersebut ada yang lulus tes CPNS kemarin,’’ terang Hernalis.     

Sekadar diketahui katanya, untuk gelombang pertama ini rekrutmen PPPK ini hanya akan diikuti oleh tenaga honor K2 atau tenaga honor yang di-SK-kan oleh pemerintah pusat, seperti tenaga penyuluh pertanian. ‘’Seleksinya khusus untuk tenaga honor, jadi tidak untuk umum, bisa jadi rekrutmen untuk gelombang berikutnya akan dibuka untuk umum,’’ tutur Hernalis.(yas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook