RENGAT (RIAUPOS.CO) - RUAS Jalan Rengat-Pematang Reba di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mulai dikerjakan. Dimana sejumlah titik yang sebelumnya sudah digali, saat ini mulai diaspal.
Pekerjaan pengaspalan yang biasa disebut tempel sulam, dimulai dari arah Rengat menuju Pematang Reba yakni dari Tugu Lima Rengat. Bahkan pekerjaan yang dilakukan itu mendapat respon dari warga
"Alhamdulillah, pengaspalan ruas Jalan Rengat-Pematang Reba sudah mulai dikerjakan. Walaupun pekerjaan baru bisa dilakukan setelah perayaan Idulfitri," ujar Maulana, salah seorang warga Rengat, Rabu (11/5).
Menurutnya, pekerjaan pengaspalan ruas Jalan Rengat-Pematang Reba sudah berada di sejumlah titik sekitar gerbang pintu masuk Kota Rengat pada Rabu (11/5). Bahkan pekerjaan yang dilakukan pihak kontraktor juga dilakukan hingga malam hari seperti pada Selasa (10/5).
Lubang-lubang bekas galian pada jalan yang rusak untuk selanjut diaspal sambungnya, masih berpotensi mengancam keselamatan pengguna jalan. "Warga yang melintas di ruas Jalan Rengat-Pematang Reba masih harus tetap hati-hati, apalagi pada malam hari. Karena sejumlah titik yang akan diaspal, masih terdapat lubang," ungkapnya.
Lebih jauh disampaikannya, dengan adanya pengaspalan tersebut hendaknya tidak adalagi warga mengalami kecelakaan. "Semoga pengaspalan jalan ini berdampak baik kepada warga," harapnya.
Di tempat terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Inhu, Arif Sudaryanto ST MT melalui Kepala Bidang Bina Marga, Suheri ST ketika dikonfirmasi, juga membenarkan pekerjaan pengaspalan ruas Jalan Rengat-Pematang Reba sudah dimulai. Hanya saja, pihak BPJN wilayah Riau atau pelaksana pekerjaan belum ada berkoordinasi. "Sudah mulai dikerjakan tapi kami belum mengetahui berapa anggaran yang disiapkan," ujarnya.(ose)
Laporan KASMEDI, Rengat