TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Sekda Indragiri Hilir (Inhil) H Afrizal, menghadiri komitmen pembahasan persiapan pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Pekanbaru, Senin (27/3).
Dalam pandangan, Sekda Inhil mengharapkan dari sisi pendanaan Pilkada serentak 2024 mendatang bisa melalui budget sharing. Baik antara kabupaten, provinsi dan pemerintah pusat.
"Mengingat terbatasnya kondisi APBD kabupaten/kota. Khususnya Kabupaten Inhil, maka kami mengusulkan hal ini,"ungkap sekda.
Budget sharing yang dimaksud, seperti seluruh honorarium PPK dan PPS diusulkan agar dapat ditanggung oleh Pemerintah Provinsi (Pemrov) Riau. Dengan demikian dapat meringankan sektor keuangan kabupaten/kota.
Untuk menyamakan persepsi pertemuan tersebut, dilakukan penandatanganan komitmen bersama antara Sekda Provinsi Riau dengan seluruh Sekda Kabupaten/Kota se Provinsi Riau tentang kesiapan dana.
"Mudah-mudahan apa yang kita bahas dan kita usulkan ini dapat terealisasi sesuai harapan,"tutup mantan Kepala BKD Inhil itu.(ind)