DUMAI (RIAUPOS.CO) - Kepolisian Resort (Polres) Dumai menggelar apel pasukan Operasi Patuh Lancang Kuning 2022, Senin (13/6) di halaman Mapolres Dumai Jalan Jenderal Sudirman.
Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid bertindak selaku pimpinan apel dengan perwira apel Kasat Lantas Polres Dumai AKP Akira Ceria dan komandan apel Kanit Regident Satlantas Ipda Andri Saputra. Pelaksanaan Operasi Patuh Lancang Kuning 2022 akan dilaksanakan selama 14 hari, mulai 13-26 Juni mendatang.
Dalam amanat Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal yang dibacakan oleh Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, disebutkan dilaksanakannya Operasi Patuh Lancang Kuning 2022 adalah cipta kondisi kamseltibcar lantas jelang peringatan Hari Bhayangkara ke-76.
"Adapun tujuan diadakannya Operasi Patuh Lancang Kuning 2022 adalah untuk menurunkan angka pelanggaran, kecelakaan lalu lintas, fatalitas serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas," ujar Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid.
Lebih jauh Kapolres Dumai menyampaikan, ada beberapa sasaran operasi Patuh Lancang Kuning 2022 ini yaitu meliputi segala potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas baik sebelum, pada saat maupun pascaoperasi Patuh Lancang Kuning 2022.
Dalam pelaksanaan kegiatan operasi patuh yang merupakan operasi terpusat yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, Kapolres Dumai mengingatkan bahwa personel yang terlibat operasi harus mengedepankan edukatif, persuasif, simpatik serta melaksanakan kegiatan secara humanis.(mx12/rpg)