ALAMAK!

Terjungkal

Begini Ceritanya | Rabu, 26 April 2023 - 12:50 WIB

Terjungkal
Ilustrasi (RAHMAD/ADRI/RIAU POS)

RIAUPOS.CO - Libur Hari Raya Idulfitri menjadi momen yang tak akan pernah terlupakan bagi Atun.

Saat itu ia bersama keluarga besarnya melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman orang tuanya di salah satu daerah di Provinsi Riau.


Setelah melakukan perjalanan selama kurang lebih lima jam lamanya, mereka pun sampai di rumah neneknya tersebut.

Terjungkal

Sambungan dari hal.16

Semua keluarga besar lainnya ternyata sudah sampai terlebih dahulu di rumah tersebut dan mengadakan masak bersama.

Baca Juga : Salah Tempat

Atun yang baru sampai langsung mencari tempat duduk yang berada di dekat halaman belakang yang juga dijadikan sebagai lokasi masak bersama.

Ia pun lantas naik ke tempat duduk besi yang ada di sana. Namun dalam hitungan detik saja, tubuh gembul Atun malah terjungkal ke tanah dan ditindih dengan kursi besi yang tadinya ia duduki.

”Alamak....!! Badan aku kotor semua,” ucap Atun yang berusaha bangun dari tempat duduk yang menindihnya.

Tapi bukannya menolong Atun, keluarga besarnya yang lain malah terlebih dahulu menertawakan dirinya karena memiliki bodi seperti emak beranak dua. Padahal ia masih gadis belia.

”Makanya, badan itu jangan terlalu besar kali. Masa beda dengan kakaknya yang seperti anak gadis padahal sudah punya anak dua,” katanya.(ayi)
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook